Jum'at, 03 Mei 2024
Angga Roni Priambodo | Praba Mustika : Sabtu, 02 Februari 2019 | 13:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Produsen mobil, sudah tentu memerhatikan faktor kenyamanan yang berorientasi kepada manusia. Kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang, tentu jadi prioritas. Tapi, pada 2005, Honda pernah membuat mobil konsep yang menyediakan tempat duduk khusus anjing, Sob.

Honda menamai mobil konsepnya ini sebagai Honda WOW. WOW sendiri merupakan singkatan dari Wonderful Open-hearted Wagon. Seperti dilansir Jalopnik, mobil wagon ini benar-benar menawarkan kenyamanan untuk seekor anjing, lho.

Honda WOW, Mobil Konsep Honda yang Tawarkan Kenyamanan Untuk Anjing. (Jalopnik)

Tak hanya soal tempat duduk ekstra, untuk anjing kesayangan. Honda WOW juga memberikan kenyamanan secara keseluruhan.

Honda WOW, Mobil Konsep Honda yang Tawarkan Kenyamanan Untuk Anjing. (Jalopnik)

Dengan desain pintu geser dan lantai yang rendah, membuat mobil ini mudah diakses oleh anjing. Lantai mobil ini pun terbuat dari bahan kayu yang cukup rata. Sehingga akan memudahkan saat membersihkan interior mobil dari kotoran anjing.

Honda WOW juga menyediakan beberapa kait, seperti di pilar B dan di bumper depan, untuk mengikatkan anjing saat akan ditinggal sejenak.

Material di dalam mobil pun bisa dibongkar pasang dengan cukup mudah, lho. Dan yang lebih menarik lagi, kursi baris tengah Honda WOW bisa dilipat menjadi sebuah kandang anjing berukuran kompak.

Honda WOW, Mobil Konsep Honda yang Tawarkan Kenyamanan Untuk Anjing. (Jalopnik)

Sementara itu di bagian depan, ada sebuah glove box yang sangat luas dan bisa dimanfaatkan untuk tempat anjing peliharaan kamu duduk dengan nyaman.

Jelas, Honda menyasar segmen baru jika mobil Honda WOW jadi diproduksi. Menawarkan kenyamanan pada manusia, tentunya, dan seekor anjing.

BACA SELANJUTNYA

Honda Astrea Prima Reborn Hadir Di Malaysia, Harganya Tak Sampai Rp 20 Juta