Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
''Kalau sebelumnya kan, semua hasil (keuntungan) dari Otobursa dikelola sendiri oleh TVRI. Tapi sekarang kan, keuntungan apapun harus masuk dulu ke negara, karena kami kan sebagai lembaga negara,'' jelas Meidiana.
Sebagai tambahan informasi, mekanisme untuk bisa turut serta menjual mobil di Otobursa TVRI adalah dengan membeli tiket seharga Rp 40 ribu.
Popularitas Otobursa TVRI Yogyakarta memang cukup tinggi. Bahkan Meidiana Pancawati juga mengakui bahwa program siaran mereka sempat kalah pamor dengan kegiatan tersebut.
Ia juga menambahkan kalau saat ini, ia sedang merencanakan untuk kembali mengadakan kegiatan Otobursa, namun ada beberapa pertimbangan. Pertama adalah soal lokasi. Meidiana mengatakan kalau jika nantinya diadakan kembali, sebisa mungkin agar tidak diadakan di area kantor.
Baca Juga
"Biar nggak semrawut dan tidak mengganggu aktivitas kantor," tandasnya.
Memang, pemandangan mobil yang berjejer di Jalan Magelang, di sekitar area TVRI Stasiun Yogyakarta sudah tidak asing lagi. Sampai saat ini pun, pasti selalu ada deretan mobil yang dijual di lokasi yang sama. Namun TVRI Jogja mengakui kalau yang ada sekarang, bukan dikelola oleh mereka.
''Tapi ini sedang kami persiapkan lagi, kok. Akan kami hadirkan kembali Otobursa. Belum tahu kapan tepatnya, tapi tidak lama lagi, kok. Kalau tidak ada alang rintang ya, kira-kira tahun depan (Otobursa) akan kembali diadakan. Pokoknya, kami akan menyusun terlebih dahulu seperti apa kegiatannya, lalu regulasinya seperti apa. Agar tidak menabrak peraturan yang telah ditetapkan pemerintah,'' imbuh Meidiana.
Ia juga memberikan gambaran bahwa kemungkinan, Otobursa akan dikelola oleh pihak ketiga. ''Bisa jadi juga, nantinya kegiatan ini akan kami serahkan ke pihak ketiga untuk mengelola. Jadi kami sifatnya hanya menyediakan lahan saja, hanya memfasilitasi.''
Carsentro Sejatinya Beda Dengan Otobursa TVRI Yogyakarta Yang Melegenda Itu.
Tidak jauh dari TVRI Jogja, Mobimoto.com juga mendapati adanya bursa mobil bekas bernama Carsentro. Sudah hadir sejak dua tahun lalu, di Carsentro terdapat beberapa dealer mobil bekas.
Usut punya usut, salah satu alasan Carsentro memilih membuka cabang di Jalan Magelang adalah karena alasan sejarahnya.
''Salah satunya, iya. Karena Jalan Magelang sudah terkenal untuk bursa mobil bekas. Tapi saya rasa sekarang pasar mobil bekas di Jogja sudah melebar, tidak hanya di Jl. Magelang,'' kata Andri Kurniawan, pihak manajemen Carsentro yang ditemui Mobimoto.com.
Tidak bisa dipungkiri, Otobursa TVRI memang menjadi pionir dalam bursa mobil bekas di Yogjayarta. Meskipun Otobursa sedang mengalami masa hiatus, namun citra Jalan Magelang sebagai bursa mobil bekas tidak bisa dipisahkan.
Tag
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Tips Mengenali Mobil yang Odometernya Direset
-
Tips Ampuh Kenali Mobil yang Pernah Terendam Banjir
-
5 Hal Pertama yang Harus Diperbaiki saat Beli Mobil Bekas
-
Panduan Memilih Mobil Bekas Berkualitas, Lengkap dengan Checklist Inspeksi Kondisi Kendaraan
-
Bagaimana Cara Memeriksa Kaki-Kaki saat Beli Mobil Bekas?
-
5 Bagian Kendaraan yang Harus Dicek ketika akan Beli Mobil Bekas, Apa Saja?
-
Cara Mengetahui Mobil Bekas Banjir Biar Nggak Salah Beli
-
Jogja VolksWagen Festival Kembali Menyapa Masyarakat Indonesia, Catat Tanggalnya
-
New Honda Genio Akhirnya Mejeng di Jogja City Mall, Banyak Hiburan yang Turut Memeriahkan
-
Jogja Otomotif Show 2022 Hadir di Sleman City Hall, Tak Sekadar Pameran Doang Tapi Juga Ada Tes Drive