Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Kampas rem menjadi bagian vital yang perlu diperhatikan pada motor. Komponen ini berkaitan langsung dengan sistem pengereman.
Tanpa adanya kampas rem, sistem pengereman tidak berfungsi secara maksimal.
Karena sangat penting, kampas rem perlu diperhatikan perawatannya agar tetap awet. Meski komponen ini tergolong jenis fast-moving.
Lalu bagaimana cara merawat kampas rem agar tetap awet dan dapat digunakan dalam jangka panjang?
Baca Juga
Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti dikutip dari Wahana Honda.
1. Bersihkan Secara Rutin
Membersihkan kampas rem menjadi wajib bagi setiap pemotor. Apalagi pasca digunakan hujan-hujan.
Biasanya kotoran seperti lumpur atau debu-debu akan menempel pada kampas rem.
Nah, cara membersihkannya cukup mudah. Cukup membasuhnya dengan air dan memastikan tidak ada kotoran yang menempel pada kampas rem.
2. Pastikan jarak antara kampas rem dan piringan cakram
Hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya gesekan antara dua komponen tersebut sebelum tuas rem digunakan.
Jika jarak yang antar kampas rem dengan piringan cakram belum sempurna, kalian bisa mengaturnya sendiri dengan memutar roda ban.
Apabila terdapat gesekan, artinya posisi tersebut masih kurang tepat. Sehingga kalian bisa membenahinya kembali untuk mendapatkan posisi yang paling sempurna.
3. Pastikan bearing atau laher motor selalu terlumasi
Bearing atau yang lebih sering disebut dengan laher maupun bantalan adalah sebuah komponen pada motor yang bertugas untuk mengurangi gesekan dengan rumah as yang ada di velg.
Dengan demikian perputaran roda motor akan jauh lebih stabil dan lebih nyaman digunakan berkendara di jalan raya.
Nah, komponen ini juga harus kalian perhatikan untuk membantu perawatan kampas rem, di mana kalian harus memastikan bahwa bearing selalu dalam kondisi terlumasi dengan baik. Dengan demikian fungsinya akan jauh lebih maksimal untuk digunakan.
4. Hindari penggunaan rem mendadak
Tips terakhir yang bisa kalian coba lakukan untuk merawat kampas rem adalah dengan berkendara hati-hati.
Hindari berkendara dengan kecepatan tinggi dan kemudian melakukan pengerem mendadak. Sebab selain berbahaya, hal ini juga dapat membuat kampas rem lebih cepat aus dan mengurangi usia pakainya.
Tag
Terkini
- Tips Biar Tak Masuk Angin Saat Motoran Tiap Hari di Musim Hujan
- Apa Beda Khasiat Oli Mineral dan Oli Sintetis? Mana yang Lebih Oke?
- Tips Memilih Motor Bekas Berkualitas: Panduan Lengkap untuk Pemula
- Tips Mengenali Mobil yang Odometernya Direset
- Hindari dan Deteksi Motor Mogok di Jalan, Tips Penting untuk Pengendara
- Tips Memilih Asuransi Kendaraan, Perhatikan Faktor Berikut
- 10 Faktor yang Harus Diperhatikan sebelum Beli Mobil Pertama, Apa Saja?
- Tips Mengatasi Bunyi Pintu Bergetar pada Mobil
- Apa Faktor yang Bikin Harga Mobil Cepat Anjlok?
- Mudik Naik Motor, Apa Saja yang Harus Dibawa?
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Dukung Upaya Dekarbonisasi, Toyota Dampingi Finalis TEY ke-13 di Makassar
-
Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
-
All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia