Sabtu, 20 April 2024
Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita : Sabtu, 03 November 2018 | 21:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Di tengah gempuran motor keluaran terbaru, penggemar motor antik tak bisa diabaikan begitu saja. Bahkan tak hanya menggemari, saking cintanya mereka juga koleksi motor.

Sebagai kolektor motor antik, tentunya harus pandai merawat apa benda kesayangan. Jadi tak hanya sekadar memiliki banyak motor tapi juga harus bertanggung jawab menjaga benda kesayangan.

Tidak mungkin rasanya hanya membiarkan deretan motor menganggur sia-sia di garasi rumah. Perawatan ekstra dibutuhkan demi menjaga kendaraan kesayangan agar tetap menarik dan berfungsi sebagai mana mestinya.

Sebagai sousi,  simak tips merawat koleksi motor antik ala David Sunar Handoko, sang pemilik Museum Merpati Motor Yogyakarta berikut ini.

1. Siapkan tempat yang layak

Tempatkan semua koleksi kendaraan di tempat yang layak dan susun dengan rapi. Selain enak dipandang, cara ini mempermudah cara perawatan.

2. Ruang tertutup dengan suhu bagus

Koleksi kendaraan antik di Museum Merpati Yogyakarta. (Mobimoto.com/Husna Rahmayunita)

Agar tidak bodi dan mesin tetap terjaga, jangan biarkan kendaraan antik kena hujan, angin dan paparan sinar matahari secara langsung.

3. Rajin dibersihkan

Debu dan kotoran tak bisa dihindarkan begitu saja, jadi kendaraan yang dikoleksi harus rajin dilap dan dibersihkan.

4. Jangan biarkan tangan usil menjamahnya

Koleksi kendaraan antik di Museum Merpati Motor Yogyakarta. (Mobimoto.com/Husna Rahmayunita)

Jika ingin koleksi tetap aman dan tejaga, jangan biarkan tangan usil bermain dengan kendaraan kalian atau malah nekat menunggangi koleksi kendaraan.

Semoga bermanfaat.

BACA SELANJUTNYA

Tak Cuma Punya Mobil, Sepeda Mahal Mensos Tri Rismaharini Bikin Penasaran