Kamis, 25 April 2024
Rauhanda Riyantama | Cesar Uji Tawakal : Senin, 10 September 2018 | 11:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Berwisata selalu menjadi kegiatan yang menyenangkan. Bersama keluarga, teman atau orang tercinta tentu menikmati pemandangan indah adalah hal yang diidam-idamkan. Namun jika anda bosan dengan sensasi berwisata yang biasa-biasa saja, anda bisa datang ke tempat ini.

Di Jepang ada sebuah lokasi yang memiliki keunikan sendiri. Lokasi tersebut adalah Jalan Irohazaka. Seperti dua sisi koin yang berlawanan, jalanan ini menyajikan sensasi keindahan yang ''memabukkan''.

Jalan Irohazaka. (japaninsides.com)

Bukan karena keindahannya yang bikin ''mabuk'', namun banyaknya tikungan tajam di jalan ini bisa membuat anda merasa mabuk dalam artian sesungguhnya.

Dari namanya, Irohazaka berarti 48 lereng. Nama ini memang menggambarkan kondisi jalan yang berupa turunan disertai dengan tikungan tajam yang orang jepang bilang, bentuknya seperti 'penjepit rambut', saking tajamnya.

Jalan Irohazaka. (japaninsides.com)

Di 'lereng berliku' ini terdapat banyak pemandangan berupa pegunungan, air terjun, dan hutan. Sebuah komposisi yang tepat untuk menggambarkan keindahan. Di sana juga ada beberapa tempat untuk berhenti dan menikmati pemandangan.

Tertarik untuk  'mampir ngopi' di sini?

BACA SELANJUTNYA

Tips Aman Berkendara Motor di Jalan Berlubang, Wajib Tahu Nih!