Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Irit bahan bakar menjadi salah satu pertimbangan pabrikan motor termasuk Honda untuk memproduksi barang. Hal ini lantaran beberapa masyarakat menginginkan motor irit bahan bakar.
Tak pelak Honda memproduksi beberapa motor yang irit bahan bakar. Salah satu motor legenda yang cukup dikenal dengan irit bahan bensin yakni Honda Super Cub.
Hal ini tampak dalam sebuah postingan akun Facebook Indonesia Tempo Dulu.
Dalam postingannya tersebut, ditampilkan sebuah brosur dari Honda Super Cub lawas yang diklaim irit bensin.
Baca Juga
"Mari berhonda. Masyarakat semakin kritis akan pemakaian BBM, Honda Super Cub untuk itu. Pemegang rekor 115Km per liter," dikutip dari brosur iklan masa itu.
Dari tulisannya tersebut, motor ini diklaim memiliki keiritan yang luar biasa dan mungkin tidak bisa ditiru motor zaman now.
Bahkan dengan motor yang sudah menggunakan teknologi injeksi sekalipun, tetap tidak bisa dikalahkan.
Dan postingan ini kemudian di-remake oleh akun Instagram @agendasolo. Postingan tersebut pun menyebutkan kalau Honda Super Cub C70 juga diklaim sebagai motor paling irit.
Oke, menilik sedikit spesifikasi mesin dari Honda Super Cub C70. Motor ini dibekali mesin berkapasitas 71,8 cc.
Dengan mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 6 dk dengan torsi puncak 6,5 Nm.
Motor ini memiliki berat yang cukup ringan yakni 80 kg. Untuk masalah kecepatan, motor ini juga diklaim memiliki top speed 75 km/jam.
Dari laman motorbikecatalog.com, motor ini tercatat mampu mencapai 100 km hanya dengan 1,33 liter bahan bakar.
Jadi tidak sesuai dengan iklan yang dipublikasi di publik pada zaman dahulu.
Kembali lagi ke keiritan motor ini. Pada zaman dahulu, motor didesain bukan untuk performa melainkan efisiensi.
Dari sisi spesifikasi mesin tersebut, motor ini hanya memiliki bobot 80 kg dengan kapasitas mesin 71,8 cc.
Pastinya motor tersebut cukup irit karena tidak dipakai untuk kebut-kebutan. Nah, kalau untuk motor sekarang, pastinya pabrikan mengedepankan performa.
Oleh karena itu, motor zaman now tidak bisa meniru keiritan Honda Super Cub pada zaman dahulu.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Honda Jual 103.023 Unit Mobil di Sepanjang 2024
-
Honda City Hatchback RS Diperbarui dengan Teknologi dan Warna Baru
-
Honda dan Renesas Kolaborasi Kembangkan Sistem Kendaraan Listrik Berbasis Perangkat Lunak
-
Honda Indonesia Awali 2025 dengan Recall Belasan Ribuan Mobil
-
AHM Umumkan Harga Motor Listrik Honda ICON e: dan Honda CUV e:, Hampir Rp 60 Juta
-
Ketahui Rahasia CBS, Sistem Pengereman yang Mampu Selamatkan Nyawa Pemotor