Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - DI beberapa daerah di Indonesia, jalan berlubang masih kerap dijumpai. Hal ini pun membuat pengendara harus hati-hati ketika ketemu dengan jalan berlubang.
Pemotor tidak boleh asal trabas ketika melintas di jalanan berlubang. Karena jalanan jelek dan berlubang bisa mengakibatkan ban motor mengalami kebocoran.
Bahkan bisa jadi membuat komponen lain seperti sokbreker rusak.
Oleh karenanya, jika menjumpai jalan yang penuh lubang, sebaiknya tetap perhatikan 5 tips ini yang dilansir dari Federaloil.co.id.
Baca Juga
1. Kurangi kecepatan motor
Hal yang pertama yang harus kalian lakukan saat mengetahui di depan terdapat jalanan berlubang adalah dengan mengurangi kecepatan laju kendaraan.
Hal ini guna menghindari terjadinya benturan keras antara aspal dengan motor yang kalian kendarai.
Selain itu, jika terdapat sisi jalan yang masih dalam kondisi baik alias tidak berlubang, sebaiknya kalian hindari jalanan rusak tersebut dan lewatilah yang masih dalam kondisi bagus.
2. Hindari jalanan berlubang yang digenangi air
Jika ternyata jalanan berlubang itu digenangi air, baiknya hindari melewati area jalan tersebut.
Hal ini untuk mengantisipasi terjadi hal-hal yang di luar dugaan. Karena Anda tidak mengetahui pasti berapa kedalaman lubang tersebut.
3. Berkendara dengan mengikuti kendaraan yang ada di depan
Jika kondisi jalanan cukup ramai, kalian bisa mengikuti pengendara yang ada di depan dan melintasi sisi jalan yang sama seperti yang ia lewati sebelumnya.
Biasanya, pengendara yang berada di depan memilih jalan yang memiliki kondisi bagus. Sehingga, kalian hanya tinggal mengikuti geraknya supaya tidak jatuh atau terjerembab.
4. Jaga jarak dengan pengendara lain
Jaga jarak yang dimaksud adalah kalian memberikan space atau ruang dengan pengendara lain agar tidak saling berhimpitan atau menabrak kendaraan di depan yang melakukan rem mendadak.
Mengingat jalanan berlubang sangatlah berisiko bagi keselamatan, maka kalian juga harus tetap berhati-hati selama melintasi jalanan yang rusak dan berlubang.
5. Tetap fokus
Bagi para pengendara motor maupun mobil, fokus dan berkonsentrasi penuh terhadap jalanan yang dilewati merupakan sebuah keharusan. Hal ini dikarenakan ketika kalian fokus, maka risiko sekecil apapun masih bisa diantisipasi.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Bukan Sekedar Pelengkap, Sarung Tangan Motor adalah Penyelamatmu!
-
Panduan Pemilihan Kacamata Hitam untuk Pemotor agar Tetap Stylish
-
Kelakuan Barbar Sopir Sedan Bikin Pemotor Emosi, Penggunaan Strobo Jadi Sebabnya
-
Pemotor Honda Scoopy Ini Bikin Publik Bertanya-tanya, Outfitnya Bikin Bingung
-
Pemotor Heran dengan Tenda di Jalan yang Cukup Banyak Terpasang, Hajatan Satu Kabupaten Nih!
-
Tega! Pemotor Honda Vario Nekat Halangi Laju Ambulans, Sopir Kena Intimidasi
-
Gara-gara Pemotor Nyalakan Sein Kiri tapi Belok Kanan, Bule Ini Tabrak Trotoar saat Kendarai Yamaha NMAX
-
Joget-joget Di Atas Motor, Pria Penunggang Honda Scoopy Ini Bikin Publik Berikan Applause
-
Terlalu Fokus Bikin Konten, Pemotor Ini Malah Berujung Apes
-
Potret Uwu Pemotor Yamaha Mio Bikin Pasangan Tak Jadi Marah, Bisa DItiru Nih!