Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Tak cuma bikin kendaraan, Honda selama ini juga dikenal sebagai perusahaan yang cukup aktif dalam riset dan pembuatan robot.
Yang paling mudah diingat salah satunya adalah Asimo, sebuah robot humanoid yang bisa bermain sepak bola, yang sudah dipamerkan sejak bertahun-tahun lalu.
Namun tak cuma itu, baru-baru ini pabrikan motor asal Jepang tersebut merancang robot mini yang berfungsi bak malaikat pelindung bagi anak-anak.
Dilansir dari Motor1 (8/12/2020), robot berukuran sekepal tangan ini mampu memberi petunjuk arah pada si kecil agar mereka bisa berangkat dan pulang sekolah tanpa tersesat.
Baca Juga
Tak cuma itu, seperti radar pada mobil canggih, alat ini juga bisa memberi peringatan tentang adanya potensi bahaya dari kendaraan yang melaju di dekat anak-anak.
Dengan desain yang imut, robot bernama "Ropot" ini juga terlihat keren sebagai aksesori. Cara pakainya adalah dengan mengaitkannya ke tali pada tas, membuatnya bisa mengawasi lokasi sekitar anak dengan memantau di atas pundak.
Pihak Honda menyebutkan bahwa robot ini dikembangkan untuk mengurangi kerentanan kecelakaan pada anak-anak di Jepang di mana mereka sering berangkat dan pulang sekolah dengan berjalan kaki.
Selain itu, anak-anak juga mempunyai lebar pandangan yang cuma 2/3 jika dibandingkan dengan orang dewasa, membuat mereka sering kecolongan saat menyebrang jalan.
Sayangnya masih belum jelas harga dan kapan Ropot ini akan dijual secara umum.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Honda Jual 103.023 Unit Mobil di Sepanjang 2024
-
Honda City Hatchback RS Diperbarui dengan Teknologi dan Warna Baru
-
Honda dan Renesas Kolaborasi Kembangkan Sistem Kendaraan Listrik Berbasis Perangkat Lunak