Jum'at, 26 April 2024
Galih Priatmojo | Hikmawan Muhamad Firdaus : Kamis, 26 Maret 2020 | 17:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Meskipun menyandang gelar sebagai motor gede alis moge, tidak haram untuk Harley-Davidson tampil unik. Tentunya dengan sentuhan modifikasi.

Mungkin modifikasi yang diubah jadi roda tiga sudah biasa, coba tengok Harley-Davidson yang satu ini. Dari bentuknya saja sudah sangat ekstrem.

Adalah Steve Mc Gill, sang owner yang mengaku terinspirasi ketika melihat Harley-Davidson roda tiga dan Cadilac pada suatu perjalanan.

Harley-Davidson "The Anaconda" yang bisa tampung 9 penumpang.[autoevolution.com]

Dari inspirasi tersebut, terwujudlah ide untuk memodifikasi Harley-Davidson jadi panjang seperti limousine yang dijuluki Anaconda.

Dilansir dari cycleconnections.com, H-D ini memiliki panjang hingga sekitar 19 kaki atau 5,8 meter dengan berat 644 kg. Butuh waktu pengerjaan sekitar 6 bulan

Dengan body yang sangat panjang ini, jadi dapat menampung hingga 9 penumpang. Melebihi kapasitas Toyota Avanza nih.

Harley-Davidson "The Anaconda" yang bisa tampung 9 penumpang.[autoevolution.com]

Jika dilihat dari tampilan, moge ini memiliki dua mesin, namun sebenarnya hanya satu yang berfungsi di bagian belakang. Untuk mesin belakang menggunakan mesin bawaan dari Harley Evo yakni V-twin 1.340cc.

Apakah kalian juga tertarik untuk memodifikasi Harley dengan gaya seperti ini?

BACA SELANJUTNYA

Harley-Davidson Siapkan Motor Bermesin 500 cc, Harganya Miring Nggak Ya?