Jum'at, 19 April 2024
Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno : Selasa, 10 Maret 2020 | 18:33 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Pastinya kalian sering menjumpai razia polisi di jalanan. Razia ini dilakukan agar pengendara lebih tertib saat berkendara di jalan.

Biasanya kesalahan yang sering dilakukan pengendara yakni lupa membawa surat-surat ataupun spion tak lengkap.

Kadang ada polisi yang langsung menilangnya karena kesalahan tersebut. Tapi ada juga polisi yang justru memberi kesempatan untuk tidak mengulangi kesalahan itu lagi.

Seperti cerita pemotor satu ini yang terkena razia saat hendak bepergian. Curhatan ini dibagikan lewat akun Facebook ‎Marwan Gunawan. Ini dia kronologinya.

Kala itu, ia terjaring razia sewaktu mau ke Mangkubumi. Ia sadar kalau kendaraannya melanggar aturan karena tidak pakai sepion lengkap.

Ia mencoba mendatangi razia dan ternyata petugas polisi menghampirinya dan menyuruh untuk ke pinggir jalan.

Polisi (P) : Selamat siang pa. Pak polisi nyahut ke saya dengan gelagat sopan
Saya (S) : Siang pak
P : Polisi maf bapak boleh liat surat suratnya
S : pa boleh pak mangga sebentar saya kasihkan sim dan stnk
P : maf bapak sepion nya kemana ko ga ada 1 pun
S : pak polisi itu maf bapa ini mtor baru aja abis tabrakan bagian depan baru aja di perbaiki dan masih ada tersisa di bagian drat sepion bekas besi patah. Pa polisi melihat dengan seksama
P : maf pak beli ya spion nya ini saya kembalikan surat suratnya di pasang dua duanya sepion nya biar taat peraturan
S : (Dalam hati berkata) pasti ni di tilang lalu saya bilang saya boleh lanjut pa.
P : Ia mangga saya kasih kesempataa selama surat2 lengkap kopreatif.

Dalam hati pemotor berkata tidak ada menawarkan damai atau di tilang padahal jelas kesalahaan saya.

S : saya boleh pergi ia mangga pa hati hati di jalan ia lampunya hidupkan. Saya beri kesempataan buat ke bengkel dlu tampa di tilang

Wajah polisi yang tak menilang pemotor, malah disuruh ke bengkel (Facebook/‎Marwan Gunawan‎)

Pemotor tersbut dalam hati berkata masih ada polisi baik di Indonesia ini.

Ia berharap semoga polisi-polisi lain mengikuti jejak polisi tersebut. Ia juga merasa lega tak ditilang meski melakukan kesalahan.

Pemotor tersebut mendoakan kepada polisi tersebut agar terus amanah ketika sedang menjalankan tugas.

BACA SELANJUTNYA

Pakai Action Cam di Helm Bisa Kena Denda Tilang Lho, Ini Buktinya