Kamis, 25 April 2024
Rauhanda Riyantama | Cesar Uji Tawakal : Rabu, 23 Oktober 2019 | 16:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Tindak kriminal bisa terjadi kapan saja dan di mana saja, termasuk di lahan parkir.

Bahkan lahan parkir bisa dibilang merupakan salah satu lokasi yang rawan tidak kejahatan, salah satunya adalah pencurian.

Viral di media sosial, aksi 'pengutil' yang tertangkap kamera saat sedang beraksi di lahan parkir motor.

Korbannya yang hendak bertolak dari lokasi tersebut pun dibuat tak berkutik lantaran aksinya yang sangat lihai.

Aksi tersebut tertangkap kamera dan diunggah ke media sosial Twitter. Berikut videonya.

Dalam video tersebut terlihat seorang pencuri yang tengah beraksi di siang bolong di sebuah lahan parkir.

Modusnya, ia pura-pura membantu pemotor keluar dari parkiran. Pencuri tersebut menyelipkan tangannya ke tas pemotor tersebut, memanfaatkan goncangan motor dan getaran mesin saat sedang beranjak.

Alhasil korban pun tidak menyadari bahwa dirinya telah menjadi korban tindakan kriminal tersebut.

Untuk mengurangi risiko kejadian tersebut, pastikan pemotor selalu mewaspadai gerak-gerik orang di sekitar. Selain itu gunakan tas dengan penutup yang sulit dibuka, dengan resleting misalnya. Atau bisa juga menggunakan gembok sebagai pengaman ekstra.

 

BACA SELANJUTNYA

Bonceng Motor Aman dan Nyaman, 7 Poin Penting yang Wajib Diperhatikan!