Jum'at, 19 April 2024
Angga Roni Priambodo | Praba Mustika : Rabu, 09 Oktober 2019 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Masih ingat dengan seekor ular kobra yang bersarang di dalam bodi skutik Yamaha Nmax? Kini seorang pemotor Honda PCX dikagetkan dengan adanya ular di dalam bodi Honda PCX yang sedang ditungganginya.

Lewat jejaring Instagram, akun @tangerang.terkini mengunggah video singkat yang memperlihatkan proses evakuasi ular dari dalam motor Honda PCX warna merah itu.

Dijelaskan pula kronologi kejadian tersebut, yang terjadi di Pondok Kacang, Kp. Bulak, Tangerang.

"Selalu waspada dan berhati-hati ya warga Tangerang. Maghrb ini seorang pengendara motor dihebohkan adanya ular di dalam motornya, hingga dibantu seorang warga yang sedang melintas," tulisnya di keterangan video.

Pada rekaman video berdurasi singkat itu, terlihat seorang pria yang diduga pengendara Honda PCX menendang ringan bagian CVT Honda PCX.

Tak lama ada sekitar tiga orang pemuda yang mencari-cari ular tersebut di kolong motor, dibantu dengan sebuah senter.

Ular di Dalam Honda PCX. (Instagram/tangerang.terkini)

Setelahnya, ular berukuran kecil pun berhasil dievakuasi dari bodi motor, dan dibawa oleh pemuda yang membantu.

Sementara itu di kolom komentar, waganet pun mengaku takut apalagi jika mengingat kejadian seorang satpam yang digigit ular.

Ditambah bodi skuter matik premium seperti Honda PCX memang terdapat cukup banyak ruang yang bisa saja disusupi ular atau hewan kecil lainnya.

"Takut euy, kaya kasus bapak satpam, kegigit gapapa tapi tiba-tiba pignsan dan meninggal," kata @inilahperasaan.

"Itu mengapa Saya suka matik trondol, motor bebas dari ular dan tikus, biar nggak bisa bersarang." Tukas @ezrabarasw.

BACA SELANJUTNYA

Bikin Mikir, Penampakan Honda PCX yang Ditemui Di Jalan Terdapat Keanehan