Mobimoto.com - Belum lama muncul sepeda motor asal Vietnam yang viral lantaran menggunakan kaleng drum sebagai knalpot.
Tak butuh waktu lama, seorang warganet asal Indonesia memamerkan modifikasi knalpot motor yang cukup mirip.
Namun bedanya, bukan menggunakan kaleng drum, motor satu ini menggunakan kaleng biskuit.
Hal tersebut diunggah di media sosial Facebook di sebuah grup bernama Yamaha Mio Modification.
Suara knalpotnya pun mengundang rasa penasaran. Seperti apa? Simak videonya berikut ini.
Di luar dugaan, saat motor tersebut dinyalakan ternyata suaranya tidak seberisik knalpot racing pada umumnya.
Hanya saja motor tersebut masih menyala dalam putaran mesin yang rendah. Tak diketahui bagaimana suara motor tersebut jika digeber dalam putaran mesin yang tinggi.
Walaupun demikian, tetap saja modifikasi tersebut mengundang candaan dan juga ejekan di kalangan warganet. Berikut beberapa komentar di antaranya.
"Cara mudah mempersulit hidup." ujar akun bernama Nur Syam.
"Ini kemajuan apa kemunduran sih? (emoticon tertawa)." tulis Anwar Lathief di kolom komentar.
Walaupun demikian modifikasi tersebut tidak untuk ditiru. Pastikan hanya mengganti komponen di motor sesuai aturan yang berlaku.
Berita Terkait
-
GIVI Rilis Delapan Produk Baru di IMOS 2025, Bikin Motoran Semakin Praktis
-
IMOS 2025 Pamerkan Inovasi Roda Dua dan Jadi Wadah Komunitas Otomotif
-
Karya Anak Bangsa Mendunia, Toyota Dream Car Art Contest ke-18 Antar Kalino Raih Penghargaan Global
-
GIVI Indonesia Siapkan Produk Terbaru di IMOS 2025, Siap Goda Para Pecinta Roda Dua
-
Honda BeAT Baru dan Rebel 1100 Jadi Andalan AHM di GIIAS 2025
-
Honda Forza Diberi Panel Meter Baru, Warna Lebih Segar
-
IMOS 2025 Diharapkan Jaga Momentum Positif di Pasar Motor Indonesia
-
Subsidi Motor Listrik 2025 Segera Diumumkan, Anggaran Rp 250 Miliar
-
Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
-
QJMotor Indonesia Kembali Luncurkan 4 Motor Baru, Harga Lebih Bersahabat
Terkini
- GIVI Rilis Delapan Produk Baru di IMOS 2025, Bikin Motoran Semakin Praktis
- Yamaha Rayakan Miliarder di IMOS 2025, Wujudkan Impian Konsumen Setia
- IMOS 2025 Pamerkan Inovasi Roda Dua dan Jadi Wadah Komunitas Otomotif
- GIVI Indonesia Siapkan Produk Terbaru di IMOS 2025, Siap Goda Para Pecinta Roda Dua
- Honda BeAT Baru dan Rebel 1100 Jadi Andalan AHM di GIIAS 2025
- Honda Forza Diberi Panel Meter Baru, Warna Lebih Segar
- IMOS 2025 Diharapkan Jaga Momentum Positif di Pasar Motor Indonesia
- Subsidi Motor Listrik 2025 Segera Diumumkan, Anggaran Rp 250 Miliar
- Punya Warna Baru, Harga Yamaha Fazzio Hybrid Jadi Berapa?
- AHM Rilis Honda CRF250 Rally dan CRF250L dengan ABS