Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Apresiasi mitra ojek online (ojol), Gojek menggelar Festival Apresiasi Mitra yang berlokasi di Jogja Expo Center (3/8/2019).
Pada event tersebut, Gojek juga meresmikan logo beserta atribut baru yang bakal digunakan oleh semua mitra ojol.
Atribut tersebut berupa jaket serta helm baru, dengan desain serta fitur tambahan. Acara tersebut dihadiri sebanyak kurang lebih 1.500 mitra yang diundang secara personal oleh Gojek.
Pihak Gojek menjelaskan bahwa logo mereka yang bernama "solve" memiliki makna terkait evolusi dari perusahaan tersebut.
Baca Juga
Logo tersebut tersebut mempunyai perubahan, di mana gambar motor ini diubah menjadi gambar bulatan dengan titik di dalamnya.
"Logo tersebut menandai evolusi perusahaan dari awalnya yang merupakan start up menjadi perusahaan ternama di Asia Tenggara. Logo tersebut merupakan gambar titik, seperti tanda pin lokasi di aplikasi navigasi. Selain itu desain bulatannya adalah roda motor." Delly Nugraha selaku VP Regional Gojek.
Tak cuma itu, Gojek juga mengatakan bahwa perusahaan jasa transportasi tersebut kini sudah mempunyai mitra yang jumlahnya hampir dua juta orang.
"Di seluruh Indonesia, mitra kami kurang lebih berjumlah 1,8 juta. Selain itu Jogja merupakan salah satu dari enam kota yang kami prioritaskan karena kontribusinya. Kota lainnya adalah Jabodetabek, Surabaya, Medan, Makasar serta Bandung." imbuh Delly.
Selain itu, mereka meluncurkan dua varian jaket dengan nama Garuda dan Garuda Super yang bisa diperoleh mitra ojol di tempat-tempat yang telah ditentukan termasuk di kantor Gojek Jogja. Jaket ini dapat diperoleh mitra dengan pembayaran secara cicilan selama 40 hari dengan jumlah pembayaran kurang dari Rp 10 ribu perharinya.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Niat Tegur, Ojek Pangkalan Malah Kena Semprot Emak-emak yang Hendak Naik Ojol
-
Serasa Tawuran, Ojol Ini DIbikin Celingukan Gegara Kehadiran Rombongan Moge di Jalan
-
Tak Tega Lihat Sopir Ojol Dorong Motor, Penumpang Wanita Ini Pilih Kawal Hingga Temukan Tambal Ban
-
Jogja VolksWagen Festival Kembali Menyapa Masyarakat Indonesia, Catat Tanggalnya
-
Tunggu Order Makanan Via Aplikasi, Customer Ini Malah Main Tebak-tebakan dengan Ojol di Chat
-
Dapat Customer yang Semena-mena Kasih Bintag 2 dan Tak Mau Bayar, Ojol Ini Gunakan Cara Unik Ini
-
Bikin Geger! Ojol Paksa Customer Minta Uang Tip, Alasan Tarif Jadi Pemicunya
-
New Honda Genio Akhirnya Mejeng di Jogja City Mall, Banyak Hiburan yang Turut Memeriahkan
-
Jogja Otomotif Show 2022 Hadir di Sleman City Hall, Tak Sekadar Pameran Doang Tapi Juga Ada Tes Drive
-
Pengalaman Ojol Berangkat Nonton MotoGP Indonesia 2022 Tak Keluar Biaya, Beruntung Sekali Nasibnya