Sabtu, 20 April 2024
Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal : Selasa, 14 Mei 2019 | 13:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Bulan suci Ramadan memang identik dengan aktivitas ibadah. Namun bulan tersebut seringkali juga menjadi waktu yang pas bagi pecinta balap liar untuk ngabuburit dengan ngebut di jalan. Tentu saja hal tersebut membuat masyarakat resah, seperti yang satu ini.

Seorang pria menjadi viral karena berani mengacungkan celurit pada warga yang hendak membubarkan balap liar. Kedua pihak pun sempat terlibat cekcok panas. Seperti apa? Berikut videonya.

Dalam video tersebut, terlihat cekcok panas antara warga dan pemuda yang diduga menjadi penonton balap liar. Terlanjur naik pitam, salah satu pemuda tersebut nekat mengacungkan sebuah senjata tajam dengan jenis celurit kepada warga dan menantangnya untuk berkelahi.

Video ini tentu menuai kecaman keras dari warganet. Banyak yang merasa kesal dengan sikap pemuda bersenjata tajam tersebut. Berikut beberapa komentar di antaranya.

''Kasian orang tua nya. Digedein biar jd org bener malah begini'' ujar Sugara Anton.

''Membawa sajam dan mengancam.. bisa di penjara 10 tahun..'' ujar Yudie Setiawan.

 

BACA SELANJUTNYA

Menjinakkan Emosi di Jalan Raya, Tips Berkendara Aman di Bulan Ramadan