Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Ketua DPR, Bambang Soesatyo dikenal sebagai kolektor otomotif. Menariknya, saat berkunjung ke acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 belum lama ini, ia kedapatan membeli motor listrik Gesits.
Informasi tersebut diperoleh dari unggahan Bambang Soesatyo lewat jejaring sosial Instagram pribadinya. Saking antusiasnya, ia langsung bergaya di atas motor Gesits warna putih.
Sebuah caption panjang yang berisi ajakan untuk mencintai produk dalam negeri kemudian dituliskan pria yang kerap disapa Bamsoet tersebut.
“Trend automotif dunia sedang berubah. Begitu juga di Indonesia. Jangan sampai motor lIstrik Gesits sebagai karya anak bangsa tidak menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Di sinilah nasionalisme dan kecintaan kita terhadap bangsa dan negara diuji...," tulis @bambang.soesatyo.
Baca Juga
Tak hanya mengajak untuk cinta produk dalam negeri, fraksi partai Golkar tersebut kemudian memberikan contoh nyata bagaimana mencintai kendaraan karya anak bangsa. Yaitu dengan membeli sebuah motor Gesits berwarna kuning sesuai warna partainya.
Tampak dari sebuah foto, ia sedang melakukan tanda tangan surat pemesaran motor listrik Gesits. Tak pelak hal itu, menyedot perhatian banyak orang, banyak yang penasaran dengan kendaraan yang dibeli ketua DPR.
Pun setelah diselidiki, motor yang dibeli Bambang Soesatyo memiliki ukuran 1.947 x 674 x 1.135 mm. Untuk mesinnya, didukung oleh dua baterai sehingga mampu menghasilkan tenaga 6,7 HP, torsi 30 Nm dan memiliki kecepatan maksimal 70 km/jam.
Di pasaran, motor Gesits dijual Rp 24,95 juta, sedangkan dalam ajang IIMS 2019 ditawarkan seharga Rp 23 jutaan. Yakin nih Bamsoet cuma beli satu motor?
Terkini
- Honda Forza Diberi Panel Meter Baru, Warna Lebih Segar
- IMOS 2025 Diharapkan Jaga Momentum Positif di Pasar Motor Indonesia
- Subsidi Motor Listrik 2025 Segera Diumumkan, Anggaran Rp 250 Miliar
- Punya Warna Baru, Harga Yamaha Fazzio Hybrid Jadi Berapa?
- AHM Rilis Honda CRF250 Rally dan CRF250L dengan ABS
- QJMotor Indonesia Kembali Luncurkan 4 Motor Baru, Harga Lebih Bersahabat
- Begini Jadinya Motor Listrik Duta SO7 Terima Sentuhan Modifikasi
- Motor Legendaris Yamaha Jupiter Z1 Tampil dengan Warna dan Grafis Baru
- Yamaha FreeGo 125 Dibalut Warna Baru, Desain Lebih Segar
- Baru Pulih Usai Operasi, Veda Ega Pratama Bermain Aman di JuniorGP Jerez
Berita Terkait
-
Subsidi Motor Listrik 2025 Segera Diumumkan, Anggaran Rp 250 Miliar
-
Begini Jadinya Motor Listrik Duta SO7 Terima Sentuhan Modifikasi
-
United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Maka Motors Luncurkan Motor Listrik Cavalry, Bisa Ngecas Sambil Ngegas
-
AHM Umumkan Harga Motor Listrik Honda ICON e: dan Honda CUV e:, Hampir Rp 60 Juta
-
MAB Luncurkan Motor Listrik Electro EL03, Punya Sistem Pendingin Liquid
-
Intip Penampakan Motor Pesaing Honda PCX Electric, Tampilannya Aduhai
-
Motor Cafe Racer Berdesain Futuristik Resmi Dirilis, Harganya Bikin Syok
-
Motor Elektrik Edisi Gundam Bikin Kesengsem, Siap Mengaspal di Indonesia