Jum'at, 19 April 2024
Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita : Kamis, 02 Mei 2019 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Demo yang dilakukan mahasiswa sering diwarnai dengan tindakan tidak menyenangkan. Seorang driver ojek online (ojol) pun baru saja menjadi korban aksi tersebut, motornya dirusak dan ia tidak bisa mencari nafkah.

Driver itu kemudian meluapkan emosinya seperti yang bisa disaksikan dalam video unggahan jejaring sosial @waranddrama.sosmed pada Kamis (2/5). Tampak seorang pria meluapkan kekesalannya di hadapan banyak orang. Ia memprotes keras dengan tindakan para mahasiswa yang demo dengan dalih membela rakyat.

Sambil menahan tangis, dengan suara serak driver ojol itu meminta mahasiswa untuk fokus menimba ilmu sekolah biar nggak jadi tukang ojek. Bukannya demo ke pemerintah dan merusak motor orang lain.

"Membela untuk rakyat, rakyat apa minta makan aja nggak sama dia kok ya. Betul nggak? Sekarang mahasiswa kerjanya apa, harusnya sekolah yang benar. Biar jangan jadi tukang ojek. Bukannya protes-protes ke pemerintah, pemerintah ada yang ngatur kok. Ngapain sibuk-sibuk," teriak driver ojol.

Driver ojol menahan pilu motornya dirusak pendemo. (Instagram/@waranddrama.sosmed)

Makin membuat pilu, pria itu kemudian berkata gegara motornya rusak, ia kini tidak menafkahi keluarganya. Padahal, ada empat orang anak yang harus dihidupi. Ia pun bingung harus minta ganti rugi ke mana.

"Kita mah rakyat kecil cuma cari makan. Sekarang motor untuk usaha dirusak. Coba bayangin Pak, anak saya empat Pak jangan salah. Ngasih biaya makan gimana kalau motor saya kayak gini kan. Saya salah nggak kalau minta ganti rugi ke mereka?," tanyanya.

Tak ayal, emosi driver ojol tersebut menyedot perhatian orang. Seperti halnya netizen yang berbondong-bondong menuliskan kalimat dukungan seperti berikut.

"Ya Allah semoga diganti rezeki uang lain Pak, setrong yang pak," komen nia_rhomadini.

"Yaa Allah smoga bapa bisa selalu dilancarkan rezekinya kedepannya dan selalu diberi kesehatan amiin," tulis @kinderjjjoyy.

Selengkapnya, ini dia videonya.

BACA SELANJUTNYA

Kocak! Aksi Kurir Terobos Demo Mahasiswa demi Antarkan Paket, Totalitas tanpa Batas