Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Lagi-lagi CCTV bersuara Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung bergema. Kali ini, giliran pemotor 'offside' yang melampaui garis zebra cross yang dapat teguran.
Video tentang pemotor tersebut awalnya dibagikan jejaring sosial @atsc.kotabandung pada Sabtu (16/3). Dua orang wanita yang mengendarai skuter Yanaha Mio warna biru di Simpang Paskal tampak menunjukkan gelagat aneh.
Di kala pengendara lain berbaris rapi menunggu lampu hijau, keduanya malah 'offside' berhenti di depan garis zebra cross. Karena melanggar lalu lintas, alhasil tingkah keduanya langsung kena tegur CCTV bersuara.
"Kami dari Dinas Perhubungan Kota Bandung, menghimbau motor yang berhenti di depan garis top line. Silakan untuk mundur, anda offside terlalu jauh dan membahayakan pengendara yang lain....," kata petugas di balik CCTV.
Baca Juga
Mendengar teguran tersebut, kedua pengendara itu langsung nyengir. Si pembonceng turun ke pinggir jalan, sementara pengendara yang ada di depan berusaha memundurkan motor Yamaha Mio kesayangannya.
Aksi keduanya pun tak luput dari perhatian teman mereka yang berada di barisan pengendara. Wanita itu hanya bisa tertawa melihat teman-temannya kena tegur CCTV bersuara.
Sementara itu, netizen yang melihat video pemotor 'offside' tersebut memberikan komentar bernada kocak seperti berikut ini.
"Emak-emaknya opseeet (emoji tertawa)," komen @firdhayunisa.
"Untung kita waktu itu gak kek gini ya teh @maulindaoctaviani," tulis @ririsjuvenia.
Biar nggak penasaran, ini dia videonya.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Potret Uwu Pemotor Yamaha Mio Bikin Pasangan Tak Jadi Marah, Bisa DItiru Nih!
-
Viral Motor Mogok Kena Biaya Perbaikan Tembus Jutaan, Sebabnya Mengherankan
-
Ngawur! Ubahan Motor Ini Bikin Warganet Geram, Kasihan Burungnya
-
Harga Diri Anak Sipil Hancur Lihat Ini, Modifikasi Motor Ala Kuli Bangunan
-
Aksi Unik Tertibkan Pemotor Lewati Zebra Cross, Nggak Mundur Kena Peluk!
-
Mulia, Dua Pemotor Ini Bagi-bagi Makanan ke Sopir Ojol dan Taksi
-
Yamaha Mio GT Dimodif Jadi Serba Runcing, Bikin Garuk-Garuk Kepala
-
Viral Yamaha Mio Raib Dibawa Orang, Endingnya Bikin Ngakak
-
Punya Uang Rp 18 Jutaan Mau Beli Motor Matic Yamaha 125cc? ini Pilihannya
-
Yamaha Mio Lama Tampil Gaya, Cangkok Serat Karbon Plus Part Mewah