Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Macho, bertato tapi jago masak, itulah Juna Rorimpandey atau yang lebih akrab dipanggil Chef Juna. Menariknya, ia tak hanya menjadi jagoan di dapur tapi juga jagoan di jalanan.
Sekadar napak tilas, sosok Chef Juna sendiri mulai dikenal semenjak menjadi juri di acara masak MasterChef Indonesia yang ditayangkan oleh stasiun televisi RCTI. Di sanalah, Chef Juna dikenal sebagai juri yang tegas dan tak segan membuat nangis peserta.
Beda lagi kalau di media sosial, koki selebriti itu rajin memajang foto aktivitasnya saat menunggangi motor. Hal itu tentunya cukup mengundang perhatian, makin membuktikan jika Chef Juna adalah pria macho.
Sebagai anak motor sejati, Chef Juna sering melakukan touring di berbagai wilayah Indonesia sampai luar negeri. Tapi, layaknya penggemar otomotif lain, kekasih Atries Angel itu juga memiliki motor impian seperti yang dipamerkan dalam unggahannya belum lama ini.
Baca Juga
"Objek: sepeda imipianku. Old School Indian. Saya tidak mengambil gambar ini, karena jika saya melakukannya, saya tidak akan pulang. Adakah yang tahu tahun berapa dan tipe apa?" tulis caption @junarorimpandeyofficial.
Motor impian Chef Juna ternyata bukan Harley-Davidson atau Royal Enfield. Ia lebih memilih motor klasik yang memiliki spesifikasi mirip dengan moge Indian Arrow 149 keluaran 1949.
Pun jika ditelusuri lebih lanjut, motor itu mengusung mesin 220 cc dengan 4 percepatan. Tapi kalau soal harga, tidak diketahui pastinya. Kapan nih Chef Juna memboyong motor impiannya?
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru