Jum'at, 03 Mei 2024
Dinar Surya Oktarini | Cesar Uji Tawakal : Jum'at, 01 Februari 2019 | 12:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Rezeki memang kadang datang dari arah yang tidak bisa diduga. Selama para pencari nafkah selalu berusaha di jalan yang benar, maka tidak jarang ada saja rezeki yang mampir. Seperti yang dialami driver ojol satu ini.

Viral di media sosial Twitter, kisah seorang ojol yang dapat rezeki nomplok. Namun di balik itu, tersimpan kisah yang mengharukan. Simak kisahnya berikut ini.

Kisah ojol yang bikin terharu. (Twitter/@dndpuss)

Seorang pemilik akun Twitter bernama @dndpuss mengungkapkan kisah yang dialami oleh rekannya. Ia menuturkan bahwa rekannya yang berprofesi sebagai driver ojol ini pada mulanya mendapat order-an makanan dari si pelanggan. Namun si pelanggan malah meminta makanan tersebut untuk tidak diantarkan, melainkan untuk kerabat dari si driver ojol.

Kisah ojol yang bikin terharu. (Twitter/@dndpuss)

Cemas jika nanti terjadi sesuatu, si 'kang ojol ini menanyakan apa sebabnya. Ternyata di balik 'penghibahan' tersebut,  si pemesan makanan berharap jika dirinya didoakan agar sidang skripsi yang ia akan jalani menjadi lancar.

Kisah ojol yang bikin terharu. (Twitter/@dndpuss)

Sudah bukan rahasia lagi jika sidang skripsi memang menjadi momok bagi banyak orang. Karena hasil studi selama bertahun-tahun ditentukan dengan ujian yang berlangsung hanya 1-2 jam, membuat mereka yang akan menjalaninya merasa was-was bukan main.

Agar sidangnya lancar maka tak salah jika pemesan makanan ini membagikan sedikit rezekinya agar diberi kemudahan saat ujian. Salut deh!

BACA SELANJUTNYA

Dapat Customer yang Semena-mena Kasih Bintag 2 dan Tak Mau Bayar, Ojol Ini Gunakan Cara Unik Ini