Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Belum banyak yang tahu kalau Honda Grand Astrea yang melejit di Indonesia juga populer di negara tetangga, Malaysia. Di sana, motor legendaris itu dinamai Honda EX5.
Honda EX5 pun memiliki banyak penggemar karena keistimewaan yang dimiliki. Di tahun 2017, motor tersebut berhasil merayakan kesuksesannya selama 30 tahun mengaspal di Malaysia.
Dikutip dari lama Bikesrepublic, Honda EX5 menyapa Negeri Jiran di tahun 1987. Di balik bodinya yang ramping, motor tersebut memiliki mesin yang tangguh, pantas saja kalau kemudian dijuluki Raja Motor Cub.
Boon Siew Honda (BSH) selaku produsen lokal, tercatat telah menjual dua juta unit motor dalam kurun waktu 26 tahun (1987 - 2017). Konon, kehadirannya pun mampu menggeser pamor motor SOHC 97 cc atau Honda C100EX.
Baca Juga
Saking suksesnya, penyegaran Honda EX5 dihadirkan di tahun 2018. Versi terbaru hadir dengan warna Magenta yang dikombinasikan dengan stripping bergaya retro.
Tak cukup sampai di situ, motor terbaru sudah mengusung sistem bahan bakar injeksi dan lebih ramah lingkungan. Sedangkan untuk pengereman, sayangnya masih mengusung sistem tromol.
Calon pembeli pun dibuat bingung dengan varian yang ditawarkan. Honda EX5 tersedia dalam model spoke wheel dan cast wheel yang dibanderol dengan harga Rp 18,2 jutaan dan Rp 19 jutaan.
Terkini
- Honda Forza Diberi Panel Meter Baru, Warna Lebih Segar
- IMOS 2025 Diharapkan Jaga Momentum Positif di Pasar Motor Indonesia
- Subsidi Motor Listrik 2025 Segera Diumumkan, Anggaran Rp 250 Miliar
- Punya Warna Baru, Harga Yamaha Fazzio Hybrid Jadi Berapa?
- AHM Rilis Honda CRF250 Rally dan CRF250L dengan ABS
- QJMotor Indonesia Kembali Luncurkan 4 Motor Baru, Harga Lebih Bersahabat
- Begini Jadinya Motor Listrik Duta SO7 Terima Sentuhan Modifikasi
- Motor Legendaris Yamaha Jupiter Z1 Tampil dengan Warna dan Grafis Baru
- Yamaha FreeGo 125 Dibalut Warna Baru, Desain Lebih Segar
- Baru Pulih Usai Operasi, Veda Ega Pratama Bermain Aman di JuniorGP Jerez
Berita Terkait
-
Honda Astrea Prima Reborn Hadir Di Malaysia, Harganya Tak Sampai Rp 20 Juta
-
Honda CBR150R Livery MotoGP Akhirnya Resmi Dirilis di Malaysia, Beda Harga di Indonesia Segini
-
Yamaha MX-King Siap-siap Gigit Jari, Kawasaki Bakal Hadirkan Motor Sporty
-
Malaysia Tangguhkan Cicilan Mobil untuk Korban Corona, Indonesia Gimana?
-
Sirkuit Indonesia Belum Jadi, Malaysia Malah Minta Helat MotoGP 2 Kali
-
Cuma di Sini, Pemerintah Berikan Subsidi Pembuatan SIM Buat Para Ojol
-
Asyik! Honda Rilis Kembaran Astrea Grand, Harga Cuma Rp 15 Jutaan
-
Bukan Naik Motor Kesayangannya, Marc Marquez Tunggangi Gokart di Sirkuit
-
Viral Kisah Ayah yang Buntuti Anaknya dari Atas Motor, Endingnya Menyentuh
-
'Pemotor Hantu' Sebabkan Kecelakaan di Malaysia, Warganet Heboh