Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Skutik premium berbentuk bongsor meramaikan pangsa otomotif Indonesia. Dari produsen Tiongkok, Kymco AK 550 hadir menjadi rival Yamaha TMAX DX.
Kymco AK 550 awalnya dipamerkan dalam ajang International Motor Show (IIMS) 2018 yang terselenggara pada bulan April. Namun begitu, sejatinya motor ini telah diperkenalkan di Taiwan sejak tahun 2013.
Hadir di tanah air dalam waktu yang tepat, Kymco AK 550 kemudian menarik hati penggemar. Apalagi dengan iming-iming cocok digunakan untuk kendaraan touring.
Dilihat dari bodi, Kymco AK 550 memiliki bodi yang sporty dan elegan seimbang dengan performa yang gahar.
Baca Juga
Teknologi LED dipilih untuk menunjang pencahayaan. Ada juga visor yang berfungsi melindungi pengendara dari terpaan angin. Selain itu ada juga jok yang lebar dengan bagasi luas untuk memberikan kenyamana bagi pengendara.
Untuk fitur ada Power Mode yang bisa ditaur menjadi Full Power atau Rain Mode sesuai kebutuhan. Teknologi New Generation Bosch Anti-Lock Braking System juga diusung sebagai penjamin sektor keamanan.
Beralih ke jeroan, Kymco AK 550 dibekali mesin dengan DOHC, 2 silinder dan 8 katup yang memiliki kapasitas 550.4 cc. Kombinasi tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 39,3, torsi puncak 55.64 Nm dan kecepatan maksimal 161,7 kpj.
Menawarkan spesifikasi unggulan, Kymco AK 550 dibanderol dengan harga Rp 300 juta.
Terkini
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
- Mulai Hari Ini Surat Tilang Dikirim via WhatsApp
- Maka Motors Luncurkan Motor Listrik Cavalry, Bisa Ngecas Sambil Ngegas
- YIMM Bicara Peluang Yamaha XMax Dibekali Teknologi 'Turbo' Seperti NMax
Berita Terkait
-
Penantang Yamaha XMAX Dirilis di AJang EICMA 2021
-
Huawei P30 Pro, Ponsel dengan Kamera Profesional dalam Genggaman
-
Gunakan Skutik, Ayah dan Anak Ini Jelajahi 10 Negara
-
Honda Vario Baru Keluar Diler, Pria Ini Temukan Kejanggalan di Motornya
-
Pemotor Nmax Berkelahi dengan Pasutri Jadi Polemik, Mana yang Benar?
-
Modal Rp 300 Ribu, Skutik Kymco Ini Jadi Kayak Baru Lagi
-
Seharga Skutik Anyar, Modifikasi Supra Jadi Ninja Habiskan Dana Segini
-
Digas Anaknya, Emak-emak Naik Skutik Tertabrak Truk di Padang
-
Sultan Nyamar, Honda PCX Digunakan Untuk Jualan Sate
-
5 Curhatan Lucu Warganet Tentang Nmax, Setuju?