Minggu, 05 Mei 2024
Stephanus Aranditio | Praba Mustika : Kamis, 13 Desember 2018 | 18:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Motor konsep biasanya menghadirkan sesuatu yang unik. Tak sekadar unik, banyak juga motor konsep yang membawa desain yang terbilang nyeleneh, lho. Coba lihat motor konsep karya Mehmet Doruk Erdem, seorang desainer asal Turki, yang membuat konsep BMW Aurora.

Dilansir HiConsumption, BMW Aurora mengambil basis dari BMW R nineT. Mehmet Doruk Erdem memang diminta oleh Istanbul GB Motobike, untuk membuat sebuah konsep motor yang agresif dan street-oriented.

Konsep Motor BMW Aurora. (Instagram/doruk.erdem)

Dari situlah, kemudian lahir sebuah motor konsep bernama BMW Aurora dengan profil motor yang rendah dan memungkinkan pengendara jadi lebih membungkuk.

Tangki bahan bakar dan bagian ekor pun jadi terlihat lebih futuristik, Sob.

Konsep Motor BMW Aurora. (Instagram/doruk.erdem)

Tampak depan, konsep BMW Aurora terlihat seperti seekor hewan buas yang siap menerkam.

Menurut kamu, konsep motor BMW Aurora ini keren nggak nih, Sob?

BACA SELANJUTNYA

Koleksi Motor Doni Salmanan Serba Mewah, Segini Prakiraan Pajak yang Harus Dibayarkan