Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Skuter premium masih menjadi incaran para penggemar otomotif. Tapi, sebuah inovasi muncul dari Honda PCX 150. Ya, motor tersebut disulap jadi ATV.
Kok bisa?
Sebuah foto diunggah jejaring sosial Instagram @bmrtg_auto_design pada Minggu (30/9). Sebuah wajah baru dari pesaing Yamaha NMAX diumbar.
Tak pelak hal itu menyedot perhatian netizen. Honda PCX 150 yang awalnya memiliki roda dua mendadak dibekali roda empat seperti ATV (All-Terain Vehicle).
Baca Juga
Hal itu tentunya mengundang pertanyaan, motor premium sepertinya kini bisa menerobos segala medan. Mantap pol!
Sejatinya, dari rangka bodi tidak ada perubahan yang mencolok. Honda PCX 150 masih bongsor dan melebar. Perbedaan mencolok berada pada sektor kaki.
Terjadi rombakan cukup besar di bagian bawah, ada tambahan rangka dan suspensi yang menggantikan garpu asli motor premium andalan Honda.
Selain itu, jenis ban diganti menjadi lebih macho dengan pori-pori tebal khas ATV. Pengendara pun tak perlu bingung mengatur keseimbangan dan takut jatuh.
Sayangnya, tidak diketahui secara pasti jeroan dan kebenaran wujud baru dari kendaraan itu.
Untuk diketahui, Honda PCX 150 menyapa Indonesia di awal tahun 2018. Sukter tersebut hadir dalam dua jenis, yakni CBS dan ABS dengan kapasitas mesin 149,3 cc dan tenaga maksimal 14.49 HP.
Terkini
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
- Mulai Hari Ini Surat Tilang Dikirim via WhatsApp
- Maka Motors Luncurkan Motor Listrik Cavalry, Bisa Ngecas Sambil Ngegas
- YIMM Bicara Peluang Yamaha XMax Dibekali Teknologi 'Turbo' Seperti NMax
Berita Terkait
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Honda Jual 103.023 Unit Mobil di Sepanjang 2024
-
Honda City Hatchback RS Diperbarui dengan Teknologi dan Warna Baru
-
Honda dan Renesas Kolaborasi Kembangkan Sistem Kendaraan Listrik Berbasis Perangkat Lunak
-
Honda Indonesia Awali 2025 dengan Recall Belasan Ribuan Mobil
-
AHM Umumkan Harga Motor Listrik Honda ICON e: dan Honda CUV e:, Hampir Rp 60 Juta
-
Ketahui Rahasia CBS, Sistem Pengereman yang Mampu Selamatkan Nyawa Pemotor
-
Ingin Beli Motor Listrik Honda? Yuk Intip Jenis, Tipe dan Harganya
-
TERUPDATE! Harga Sepeda Motor Bekas Honda dari BeAT, Vario hingga Scoopy