Jum'at, 26 April 2024
Angga Roni Priambodo | Praba Mustika : Jum'at, 21 September 2018 | 07:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - BMW-Motorrad telah mengumumkan sembilan model sepeda motor untuk tahun 2019, salah satunya adlaah BMW R1250RT, yang mendapatkan penambahan ShiftCam VVT (Variable Valve Timing) di mesin Boxer terbaru.

Kode RT dibelakang itu menunjukkan kalau ini adalah jenis sepeda motor (Reise-Tourer atau Travel Tourer) yang didesain untuk kebutuhan touring jarak jauh.

Mesin Boxer terbaru yang digunakan di BMW R1250RT diklaim lebih responsif saat berjalan di kecepatan rendah, tapi tetap mampu menghadirkan tenaga yang besar hingga 134 daya kuda dan torsi sebesar 125 Nm.

BMW R1250RT model 2019 Gunakan Mesin Boxer Baru dengan ShiftCam VVT. (Asphalt and Rubber)

Secara singkat, ShiftCam VVT pada mesin Boxer baru di BMW R1250RT berguna untuk memberikan asupan tenaga yang berbeda saat digunakan untuk touring dan ketika digunakan untuk perjalanan di dalam kota.

Yang artinya, mesin akan lebih efisien dalam menggunakan bahan bakar, tanpa mengurangi tenaga di putaran mesin rendah, maupun saat digeber di kecepatan tinggi.

BMW R1250RT model 2019 Gunakan Mesin Boxer Baru dengan ShiftCam VVT. (Asphalt and Rubber)

Selain itu, ShiftCam VVT di mesin Boxer BMW R1250 RT juga membuat pembakaran lebih baik, karena efektivitas pencampuran bahan bakar dan udara.

Sudah terbayang, kan, bagaimana asyiknya touring dengan BMW R1250RT dengan mesin Boxer terbaru, yang telah menggunakan ShiftCam Variable Valve Timing.

BACA SELANJUTNYA

Motor Cruiser Pesaing Harley-Davidson Rilis Bulan Depan, Tampil Lebih Kekar