Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Motor yang menggunakan mesin diesel, emang ada? Mungkin itu yang di benak pembaca saat pertama kali mendengar motor ini. Bukan tipu-tipu, motor yang memiliki desain sangat 'gahar' ini memang menggunakan mesin yang berbahan bakar solar. Tak hanya itu, motor ini menggunakan komponen lain yang cukup eksotis.
Sam Turner, seorang warga Amerika Serikat berhasil 'merakit' sepeda motor menggunakan berbagai macam kombinasi onderdil yang 'sangat greget'. Motor yang dinamai 'Magnum Opus' ini menyimpan banyak fitur yang istimewa, apa saja itu?
Motor 'buatan tangan' ini menggunakan mesin diesel bermerk 'Yanmar' dengan kapasitas 840 cc, bersistem pengabutan bahan bakar injeksi dan memiliki konfigurasi mesin 'V-Engine' merupakan satu dari banyak hal yang istimewa. Tak hanya itu, motor ini juga dilengkapi RHB31 turbocharger, dan juga pendingin cairan yang dicomot dari Suzuki Swift. Bisa dibayangkan seberapa 'nampol' performanya.
Tak hanya itu, motor ini dilengkapi sistem penggerak roda AWD alias 'all wheel drive', yang berarti baik roda depan maupun roda belakang sama-sama berputar, tidak seperti kebanyakan motor konvensional yang hanya menggunakan penggerak roda belakang. Untuk masalah penggerak roda ini, Sam menggunakan 'hydrostatic' yang dihubungkan dengan 'hydrolic hub' dan 'hydrolic gear pump' milik Toyota Camry, membuat kedua rodanya bisa berputar secara individu.
Baca Juga
Motor ini mampu mencapai kecepatan 98 mil per jam alias 157 km/jam.
Hanya itu, Magnum Opus juga dilengkapi suspensi hidrolis, hal ini membuat 'motor greget' ini mampu diatur ketinggiannya, hingga 12 inci atau sekitar 30 cm. Tidak butuh 'standar', motor ini cukup dipendekkan maksimal agar bisa 'duduk' dengan tenang.
Memiliki panjang 11 kaki alias sekitar 3 meter membuat motor ini agak ribet untuk bermanuver. Namun semua itu terbayar dengan 'gagahnya' rupa dari Magnum Opus ini. Untuk lengkapnya, cek video berikut ini.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Dukung Upaya Dekarbonisasi, Toyota Dampingi Finalis TEY ke-13 di Makassar
-
Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
-
All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia