Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Aksi protes memang terkadang nekat dan bikin geleng-geleng kepala. Seperti halnya dengan pemilik moge Royal Enfield Classic Pegasus 500 di India yang membuang kendaraan mereka ke tempat sampah mirip Bantar Gebang, Bekasi.
Kok bisa sih?
Seperti yang diketahui, moge merek Royal Enfield menjadi andalan angkatan bersenjata di India. Sejalan dengan itu, merek tersebut memang dirakit di sana.
Tak hanya populer di Bollywood, moge Royal Enfield juga digemari pecinta moge tanah air. Sebagai bentuk inovasi, moge tersebut biasanya dicustom sedemikian rupa sesuai selera.
Baca Juga
Pada bulan Juli 2018, perusahaan meluncurkan jenis baru bertajuk Royal Enfield Classic Pegasus 500. Moge tersebut cukup eksklusif karena hanya dijual 250 unit.
Warga India pun langsung rebutan membeli moge itu. Tapi sayangnya, mereka kemudian dibuat kecewa dan menyesal.
Setelah tahu produknya laris manis, perusahaan kemudian meluncurkan Royal Enfield jenis ABS untuk beberapa seri sekaligus termasuk Pegasus 500, Classic 350, Signals Edition dan Himalayan.
Yang makin membuat kecewa, Royal Enfield ABS dibanderol dengan harga yang lebih murah dari seri non ABS.
Royal Enfield Classic Pegasus 500 dibanderol dengan harga Rp 44.9 juta, sedangkan Royal Enfield Classic Pegasus 500 ABS dijual Rp Rp 38.4 juta. Yang lebih canggih lebih murah dari pada yang biasa nih Sob.
Melihat hal ini, warga pun merasa ditipu oleh perusahan. Sebagai bentuk protes, beberapa pemilik kemudian membuang sepeda motornya ke tumpukan sampah.
Sayang, perusahaan hanya menanggapi protes warga dengan santai tanpa memberikan solusi pasti.
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
All New Royal Enfield Classic 350 Resmi Mengaspal Di Indonesia, Intip Nih Daftar Harganya
-
Bikin Terenyuh, Pria Ini Rela Berjibaku Cari Motor yang Dicuri 25 Tahun
-
Deretan Motor Baru dari Pabrikan yang Rilis Sepanjang Tahun 2021
-
Royal Enfield Taurus, Motor Bermesin Diesel yang Irit Bahan Bakar
-
Permintaan Meningkat, Royal Enfield Pilih Bikin Pabrik di Thailand
-
Klakson Berisik Bikin Menteri India Gerah, Solusinya Tak Terkira
-
Duh, Pemobil Ini Nekat Halangi Ambulans, Padahal Ada Pasien Sakit Jantung
-
India Siapkan Mobil Terbang Produksi Lokal, Tak Mau Kalah dengan yang Lain
-
Kocak! Suara Klakson Akan Digantikan dengan Bunyi Suling di Negara Ini
-
Blusukan Gunakan Moge, Ridwan Kamil Malah Salah Fokus dengan Pemotor Ini