Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Pecinta sepeda motor bebek patut berbahagia, sebab Honda Super Cub 125 siap dipasarkan secara global tahun 2019.
Sepeda motor bebek tersebut menjadi penerus Super Cub yang diproduksi tahun 1958.
Honda Cub diklaim memiliki penjualan tertinggi dan kini telah diwariskan selama 6 dekade. Tercatat, lebih dari 100 juta unit terjual di pasaran.
Dikutip dari laman indianautosblog, Super Cub 125 baru masih mengusung gaya klasik meski telah dibumbui teknologi modern.
Baca Juga
Motor berpedal (moped) tersebut dipamerkan dalam satu skema warna, Pearl Niltava Blue lengkap dengan siluet S- letter klasik.
Desain tersebut sengaja diciptakan untuk mempertahankan kesan dan nilai klasik Super Cub yang katanya digandrungi pria maupun wanita.
Jeroannya pun tangguh. Dibuktikan dengan kapasitas mesin 125cc, 1 silinder, berpendingin udara, rem cakram depan 220 mm, rem belakang 110 mm dan memiliki torsi puncak 10,4 Nm pada 5250 rpm.
Menurut perusahaan, Honda Super Cub 125 memiliki efisiensi bahan bakar yang teruji. Jaminan irit nih sob!
Masih setia dengan gaya lama, moped yang satu ini juga mengusung jok tunggal yang terbuat dari bahan pilihan.
Dan untuk mengimbangi sepeda motor keluaran baru, terpasang fitur lampu LED, klaster instrumen semi-digital dan teknologi smart-key.
Untuk harga, cukup fantantis bahkan melebihi sepeda motor premium. Jika dikurskan ke rupiah, Super Cub 125 dibanderol dengan harga Rp 51 juta.
Sobat Mobimoto tertarik? (*)
Terkini
- Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
- United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
- AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
- Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
- Empat Ajang Balap Internasional Akan Dihelat di Sirkuit Mandalika di 2025, Termasuk MotoGP
- Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
- Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
- Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery Musim 2025 di Jakarta
- Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
- Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Honda Jual 103.023 Unit Mobil di Sepanjang 2024
-
Honda City Hatchback RS Diperbarui dengan Teknologi dan Warna Baru
-
Honda dan Renesas Kolaborasi Kembangkan Sistem Kendaraan Listrik Berbasis Perangkat Lunak
-
Honda Indonesia Awali 2025 dengan Recall Belasan Ribuan Mobil
-
AHM Umumkan Harga Motor Listrik Honda ICON e: dan Honda CUV e:, Hampir Rp 60 Juta
-
Opsen Pajak Bikin Harga Mobil Toyota Terkerek Naik, Alphard Termurah Jadi Rp 1,5 Miliar