Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Komedian Uus membagikan momen di mana dirinya mengajari Raditya Dika naik motor. Hal ini diunggah melalui channel YouTube pribadinya Uus Kamukita.
Pria yang memiliki nama lengkap Rizky Firdaus Wijaksana ini memang sudah berniat mengajari Raditya Dika naik motor sejak tahnu lalu. Namun Raditya Dika masih takut dengan pandemi Covid-19 sehingga baru bisa terealisasi sekarang.
Saat mengajari Raditya Dika, Uus benar-benar diuji kesabarannya. Memang Raditya Dika terlihat belum cukup mahir dalam mengendarai motor.
Ia seperti baru pertama kali naik motor. Uus pun mengajarinya dengan cukup sabar. Awalnya ia mengajarkan Raditya Dika bagaimana cara menyeimbangkan motor di kala mesin mati.
Baca Juga
-
Tampang Gahar Mesin Handal, SYM JET X 125 Bisa Jadi Opsi Buat yang Bosan Sama Dominasi NMax dan PCX
-
Adu Kece Nikita Mirzani vs Dinar Candy Bersama Kendaraan, Siapa yang Paling Keren?
-
Koleksi Kendaraan Mantan Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti Tak Main-main, Motor Pabrikan Piaggio Ramaikan Garasinya
Kemudian ia lanjutkan cara untuk menghidupkan mesin motor Vespa tersebut dan kemudian dijalankan.
Awal percobaan, Raditya Dika merasa gugup hingga menyebabkan Vespa dijatuhkan karena tidak bisa menjaga keseimbangan.
Lalu Raditya Dika pun kabur dan membiarkan motor Vespa milik Uus tergeletak begitu saja.
"Kenapa lu tinggal. Yang punya motornya di sini. Lu kalau mau kabur tetap bisa gue kejar," kata Uus sambil ketawa.
"Gasnya jangan stagnan. Jadi agak dinaikin dikit-dikit. Jadi biar keseimbangan lu gak turun. Ada-ada aja lu radit," tambahnya.
Lalu percobaan kedua, Uus mencoba menjadi boncenger dan Raditya Dika jadi pilotnya. Saat mencoba menjalankan, Raditya Dika tetap tidak bisa menjaga keseimbangan.
Percobaan demi percobaan dilakukan. Alhasil di percobaan terakhir, Raditya Dika berhasil naik motor tanpa didampingi Uus di jok belakang.
"Akhirnya bisa gue naik motor," ujar Raditya Dika.
Uus pun memberikan applause kepada Raditya Dika karena bisa mengendarai motor dengan lancar tanpa didampingi.
Raditya Dika pun mengakui kalau Uus-lah menjadi salah satu orang yang bisa membuat dirinya bisa mengendarai motor dengan lancar.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Vario Jadi Motor Honda Paling Diminati di IIMS 2025, PCX160 Jadi Big Scooter Terbaik
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
United E-Motor Pamerkan Motor Listrik Berkemampuan Off-road di IIMS 2025
-
AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2025: Ini Rincian Biaya dan Syarat Lainnya
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
-
Astra Honda Kembali Sabet Prestasi di Kompetisi Safety Riding Internasional
-
Dukung Upaya Dekarbonisasi, Toyota Dampingi Finalis TEY ke-13 di Makassar
-
Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
-
All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia