Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Beberapa orang yang baru pertama kali memiliki mobil pasti pernah mengalami masalah pintu mobil susah dibuka dari dalam. Pasti tak sedikit dari kalian merasa kesal.
Pemobil akan merasa panik karena mobil tiba-tiba tak bisa dibuka dari dalam. Ternyata ada beberapa penyebab kenapa pintu mobil tak bisa dibuka dari dalam.
Ini dia penyebab pintu mobil tak bisa dibuka dari dalam menurut laman Suzuki Indonesia.
1. Fitur Child Safety Lock Masih Aktif
Baca Juga
Ketika fitur Child Safety Lock ini masih aktif, pastinya pintu mobil tidak bisa dibuka.
Fitur ini memang dibuat untuk keamanan dan banyak ditambahkan pada mobil keluaran terbaru.
Jika fitur ini masih aktif, maka tidak hanya dari dalam, pintu akan terkunci juga dan tidak bisa dibuka dari luar.
2. Ada Kotoran pada Handle Mobil
Adanya kotoran pada handle mobil, juga bisa membuat pintu tidak bisa dibuka dari dalam. Kotoran ini akan menumpuk dan membuat pintu menjadi seret.
Jika sampai kotoran ini terkontaminasi dengan udara, maka akan menyebabkan karat. Sebaiknya, lakukan pembersihan rutin sebelum handle ditemukan berkarat.
3. Rusak Akibat Benturan
Salah satu penyebab pintu mobil tidak bisa dibukan lantaran rusak karena benturan.
Hal ini karena benturan tersebut bisa menyebabkan proses kerja pintu jadi berubah. Proses kerja yang berubah ini bisa dikarenakan perubahan posisi dari komponen handle pintu. Atau, bisa juga juga adanya kerusakan seperti lecet atau pecah pada bagian pintu.
4. Motor Penggeraknya Berkarat
Selain karena kotoran pada handle mobil, motor penggerak juga bisa berkarat. Hal ini bisa dikarenakan penggunaan yang sudah lama dan menyebabkan pintu mobil tidak bisa dibuka dari dalam.
Motor penggerak yang ditempeli karat bisa membuat pintu mobil susah dibuka, dan benar-benar terkunci.
5. Ada Masalah pada Kabel Penghubung
Penyebab terakhir bisa jadi terdapat pada kabel penghubungnya. Pintu mobil sendiri sebenarnya bisa dihubungkan dengan kabel.
Ketika kabelnya terputus atau mengalami masalah, maka pintunya tidak akan terbuka dari dalam. Biasanya, masalah ini tidak langsung mengenai semua pintu.
Tag
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Usai Libur Tahun Baru, Perawatan Apa Saja yang Diperlukan untuk Mobil?
-
Toyota Masih Rajai Pasar Mobil Indonesia