Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Bagi beberapa orang, kebutuhan akan kendaraan roda empat memang sudah tak bisa disingkirkan dari kehidupan sehari-hari.
Lebih teduh dan muat banyak orang menjadikan mobil lebih dibutuhkan pada kondisi tertentu dibandingkan motor.
Tapi harga mobil memang tak bisa terjangkau oleh semua orang. Tak heran jika mobil berharga hemat pun kini menjadi barang buruan.
Tenang, jika Anda dalam kondisi butuh mobil dengan harga miring, lima opsi mobil ini perlu dijadikan pertimbangan.
Baca Juga
Dikutip dari situs jual beli mobil bekas di tanah air, berikut lima mobil dengan harga sekitar Rp 40 jutaan.
1. Suzuki Carry
Walau kurang kekinian, nyatanya Suzuki Carry bisa menjadi opsi hemat bagi peminat mobil keluarga.
Bukan tanpa sebab, mobil bergenre van edisi 90-an bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp 40 jutaan.
2. Toyota Kijang
Mobil legendaris ini rupanya juga bisa ditemui dalam harga sekitar Rp 40 jutaan, tahun buatan sekitar 90-an tentunya. Mobil bergenre minibus ini juga dikenal sebagai kendaraan yang andal, lho.
3. Toyota Starlet
Kendaraan hatchback ikonik ini punya harga bervariasi, tergantung kondisi dan tahun mengaspal.
Namun untuk edisi sekitar 90-an awal, sesepuh dari Yaris ini bisa ditemui dalam harga Rp 40-50 jutaan.
4. Honda Accord
Dulunya mobil sedan keluaran dekade 90-an ini dikenal sebagai kendaraan mewah.
Tapi untungnya kini mobil dengan kapasitas mesin sekitar 2000-an cc ini hadir dalam kisaran harga Rp 40 jutaan tergantung kondisi.
5. Timor
Terlepas dari kontroversinya sebagai mobil nasional, namun patut diketahui bahwa sedan yang identik dengan performa ngebut ini harganya cukup terjangkau.
Di pasaran tersedia beberapa varian, di mana edisi termahalnya yang mengusung mesin berkonfigurasi DOHC bisa Anda boyong dalam harga Rp 35 jutaan.
Tapi perlu diketahui bahwa untuk merawat mobil tua, Anda tentu wajib untuk telaten melakukan pengecekan kondisi mesin. Jangan sampai terlanjur rusak berat, ya!
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Ada Harapan, Subsidi Motor Listrik Akan Dilanjutkan Tahun Ini
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Honda dan Renesas Kolaborasi Kembangkan Sistem Kendaraan Listrik Berbasis Perangkat Lunak