Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Lamborghini selama ini memang dikenal sebagai produsen mobilyang cocok untuk dijadikan koleksi, khususnya oleh para orang berdompet tebal.
Namun hal ini tak cuma berlaku untuk keluaran terbaru, mobil-mobil lawas racikan pabrikan Italia ini juga masih banyak diburu.
Tak heran jika pihak produsen ini punya divisi khusus untuk restorasi mobil yang bernama Polo Storico.
Dilansir dari Carscoops (22/12/2020), divisi tersebut telah merestorasi setidaknya 98 mobil klasik buatan produsen berlogo banteng tersebut.
Baca Juga
Uniknya, Polo Storico enggan membuat mobil lawas terlihat baru seperti kendaraan terkini. Mereka mempunyai filosofi khusus yang membuat hasil pekerjaan mereka spesial.
Mobil yang direstorasi rupanya dibuat menyerupai kondisi saat meninggalkan pabrik. Bahkan jika ada cacat produksi pada kendaraan tersebut yang sudah diperbaiki, mereka akan mengembalikannya seperti sedia kala.
"Mobil itu harusnya tak sempurna, tugas kami adalah untuk mengembalikan mobil sebgaimana ia diproduksi. Jika ada cacat pada waktu dirilis, maka itu baik-baik saja," ucap Paolo Gabrielli, bos perusahaan tersebut.
"Untuk membuat mobil dalam kondisi 100 persen sempurna itu mudah, namun ia tak asli, jika mobil anda dalam cat yang empurna, anda membuatnya palsu," imbuhnya.
Bahkan perusahaan ini bersedia untuk mencetak ulang buku manual kendaraan, dan enggan memperbaiki jika terdapat kesalahan penulisan dalam buku tersebut, selayaknya kondisi asli.
"Untuk membuat mobil sempurna itu sangat mudah, tak ada sentuhan manusia. Untuk memberi sentuhan tangan, itu sedikit sulit dan itu perbedaan yang ada pada kami," pungkasnya.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Usai Libur Tahun Baru, Perawatan Apa Saja yang Diperlukan untuk Mobil?
-
Toyota Masih Rajai Pasar Mobil Indonesia