Senin, 06 Mei 2024
Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno : Minggu, 25 Oktober 2020 | 19:16 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Fitur sunroof memang disematkan di beberapa mobil mewah. Fitur ini memiliki fungsi untuk bisa menikmati pemandangan di luar tanpa keluar dari mobil.

Namun kadang ada yang menyalahgunakan fitur ini salah satunya yang dilakukan oleh pria ini. Viral di media sosial, seorang pemobil memanfaatkan fitur sunroof justru untuk memetik mangga.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Facebook Herlambang, seorang pemobil bersama temannya nekat melakukan aksi petik buah mangga yang menjulur ke jalan.

Mencuri mangga dengan memanfaatkan fitur sunroof (Facebook)

Awalnya pemobil berhenti tepat di bawah pohon mangga. Kemudian pemobil tersebut  menekan sebuah tombol untuk membuka sunroof.

Setelah sunroof terbuka, barulah temannya memetik mangga yang ada tepat di atas mobil tersebut. Tidak diketahui pasti, apakah pohon mangga tersebut milik mereka atau milik tetangga.

Seorang pria mencuri mangga dengan memanfaatkan fitur sunroof (Facebook)

Namun aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

"Akhirnya saya bisa tidur nyenyak mbah..tau fungsi fitur sunroof." cuit @Desta Prasasti.

"Yang buat mobil ampe geleng-geleng liat ini." tulis @Andhika S.

Jika aksinya hanya untuk gegayaan dan pohon mangganya milik sendiri, tentu tak ada masalah. Namun jika bukan miliknya, ya jangan sekali-kali dicontoh ya.

BACA SELANJUTNYA

Terlalu Fokus Bikin Konten, Pemotor Ini Malah Berujung Apes