Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Model Low Multi-Purpose Vehicle (LMPV) sejauh ini masih menjadi model paling laris di Indonesia. Sepanjang Januari 2020 rupanya terjadi sedikit pergeseran di posisi lima teratas dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.
Berdasarkan data pabrikan ke dealer (wholesales) Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), sepanjang Januari 2020 jumlah mobil yang terdistribusi sebanyak 19.573 unit.
Dari jumlah total itu, Toyota Avanza berhasil menjadi model terlaris dengan distribusi sebanyak 6.600 unit. Menyusul berikutnya adalah Mitsubishi Xpander dengan 4.996 unit.
Di posisi ketiga, Suzuki Ertiga berhasil merangsek dengan jumlah unit terdistribusi sebanyak 3.488 unit. Di bawahnya ada Daihatsu Xenia yang terdistribusi sebanyak 1.941 unit. Terakhir ditempati Honda Mobilio 1.580 unit.
Baca Juga
Namun berdasarkan data GAIKINDO pada Januari 2019, terlihat bila posisi Mitsubishi Xpander dan Daihatsu Xenia mulai bergeser.
Pada periode yang sama tahun sebelumnya, Mitsubishi Xpander masih menjadi LMPV terlaris dengan penjualan 5.708 unit. Di bawahnya menyusul Toyota Avanza 5.568 unit.
Di posisi ketiga pada Januari 2019 ditempati Daihatsu Xenia 3.037 unit. Sementara Suzuki Ertiga terdistribusi 894 unit dan di posisi kelima ditempati Wuling Confero dengan torehan 339 unit.
Namun, model LMPV secara umum mengalami kenaikan selama Januari 2020. Total distribusi dari pabrik ke dealer (wholesales) dari data GAIKINDO terkerek sekira 17,3 persen.
Segmen ini berhasil terserap ke dealer sebanyak 19,573 unit, sedangkan tahun sebelumnya di bulan yang sama tercatat sekitar 16.174 unit.
Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Usai Libur Tahun Baru, Perawatan Apa Saja yang Diperlukan untuk Mobil?
-
Toyota Masih Rajai Pasar Mobil Indonesia