Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Model Low Multi-Purpose Vehicle (LMPV) sejauh ini masih menjadi model paling laris di Indonesia. Sepanjang Januari 2020 rupanya terjadi sedikit pergeseran di posisi lima teratas dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.
Berdasarkan data pabrikan ke dealer (wholesales) Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), sepanjang Januari 2020 jumlah mobil yang terdistribusi sebanyak 19.573 unit.
Dari jumlah total itu, Toyota Avanza berhasil menjadi model terlaris dengan distribusi sebanyak 6.600 unit. Menyusul berikutnya adalah Mitsubishi Xpander dengan 4.996 unit.
Di posisi ketiga, Suzuki Ertiga berhasil merangsek dengan jumlah unit terdistribusi sebanyak 3.488 unit. Di bawahnya ada Daihatsu Xenia yang terdistribusi sebanyak 1.941 unit. Terakhir ditempati Honda Mobilio 1.580 unit.
Baca Juga
Namun berdasarkan data GAIKINDO pada Januari 2019, terlihat bila posisi Mitsubishi Xpander dan Daihatsu Xenia mulai bergeser.
Pada periode yang sama tahun sebelumnya, Mitsubishi Xpander masih menjadi LMPV terlaris dengan penjualan 5.708 unit. Di bawahnya menyusul Toyota Avanza 5.568 unit.
Di posisi ketiga pada Januari 2019 ditempati Daihatsu Xenia 3.037 unit. Sementara Suzuki Ertiga terdistribusi 894 unit dan di posisi kelima ditempati Wuling Confero dengan torehan 339 unit.
Namun, model LMPV secara umum mengalami kenaikan selama Januari 2020. Total distribusi dari pabrik ke dealer (wholesales) dari data GAIKINDO terkerek sekira 17,3 persen.
Segmen ini berhasil terserap ke dealer sebanyak 19,573 unit, sedangkan tahun sebelumnya di bulan yang sama tercatat sekitar 16.174 unit.
Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan.
Terkini
- Mobil Listrik Polytron Mulai Diproduksi di Purwakarta, Terapkan Standar Tinggi
- Bedah Spesifikasi Mitsubishi Destinator: SUV 7-Penumpang Baru dengan Mesin Turbo dan Fitur Melimpah
- Vinfast Akan Luncurkan Mobil Khusus untuk Indonesia di GIIAS 2025
- Xpeng Resmi Produksi Mobil di Purwakarta, Pertama di luar China
- Keren dan Canggih, Ini AION UT Calon Penantang Wuling Cloud di Indonesia
- Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
- Vinfast VF6 Diluncurkan, SUV Listrik Terbaru dari Vietnam
- TGRI Jaga Asa Juara Nasional Bersama Agya GR Sport di Autokhana Kejurnas Slalom 2025
- Perang Harga Mobil Listrik China yang Dipicu BYD Mulai Berikan Dampak Negatif
- Arista Group Tambah Jaringan SPKLU Ultra Fast Charging Permudah Pemilik Kendaraan Listrik
Berita Terkait
-
Mobil Listrik Polytron Mulai Diproduksi di Purwakarta, Terapkan Standar Tinggi
-
Vinfast Akan Luncurkan Mobil Khusus untuk Indonesia di GIIAS 2025
-
Xpeng Resmi Produksi Mobil di Purwakarta, Pertama di luar China
-
Keren dan Canggih, Ini AION UT Calon Penantang Wuling Cloud di Indonesia
-
Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
-
Vinfast VF6 Diluncurkan, SUV Listrik Terbaru dari Vietnam
-
Perang Harga Mobil Listrik China yang Dipicu BYD Mulai Berikan Dampak Negatif
-
Dua Koleksi Mobil Mewah Deddy Corbuzier dengan Total Harta Kekayaan Rp 953 Miliar
-
Polytron Buka Dealer Mobil Listrik Perdana, TV dan Kulkas Ikut Dijual di Dalamnya
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama