Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Nama Entis Sutisna atau yang populer dengan nama Sule kini bisa dibilang menjadi salah satu komedian papan atas di Tanah Air.
Merintis karier dari bawah dengan mengikuti audisi pelawak di salah satu stasiun televisi bersama grupnya, kini ia punya bayaran yang wah tiap episodenya.
Ia, bersama sang sahabat, Andre Taulany sejak beberapa tahun lalu punya acara talkshow sendiri di NET. yang menjadi kesukaan masyarakat Indonesia.
Kerja kerasnya pun terbayar tuntas. Kini ia sudah mapan secara materi, terbukti dengan banyaknya koleksi kendaraan mewah dan rumah yang layaknya istana.
Baca Juga
Namun, tak banyak yang tahu, sebelum punya banyak kendaraan mahal, ada dua kendaraan yang menjadi saksi sejarah karier ayah dari Rizky Febian tersebut.
Apa kendaraan itu?
1. Suzuki APV Arena.
Mobil berbadan bongsor milik Suzuki itu dijuluki Si Juki oleh Sule. Menurut pengakuannya, ia sangat bersyukur bisa beli mobil itu karena dulunya belum punya uang untuk membeli mobil mahal seperti Andre yang membeli Toyota Alphard.
Sule saat itu membeli mobil tersebut dengan harga Rp 170 juta. Itupun ia mengaku kalau sudah mendapat banyak diskon dari penjualnya.
2. Yamaha Mio.
Untuk menunjang aktivitasnya saat itu sebagai penyiar radio, Sule membeli sebuah motor Yamaha Mio. Ia membelinya secara kredit. Yang unik, jumlah cicilan perbulan tak cocok dengan bayarannya sebagai penyiar radio. Untungnya, ia sudah mulai sering dapat job lain sebagai pelawak.
Apa kendaraan yang jadi tonggak sejarah bagimu?
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Potret Uwu Pemotor Yamaha Mio Bikin Pasangan Tak Jadi Marah, Bisa DItiru Nih!
-
Viral Motor Mogok Kena Biaya Perbaikan Tembus Jutaan, Sebabnya Mengherankan
-
Gaya Tisya Erni Saat Naik Moge yang Bikin Gagal Fokus, Awas Jangan Ngiler!
-
Bikin Salah Fokus, Mobil Mini Sule Harganya Setara 10 Motor?
-
Kepoin Pajak Ford Mustang Milik Sule, Bisa Buat Beli 2 Motor Baru?
-
Ngawur! Ubahan Motor Ini Bikin Warganet Geram, Kasihan Burungnya
-
Harga Diri Anak Sipil Hancur Lihat Ini, Modifikasi Motor Ala Kuli Bangunan
-
Mulia, Dua Pemotor Ini Bagi-bagi Makanan ke Sopir Ojol dan Taksi
-
Sule Main Ke Rumah Anang Hermansyah, Kaget Sama Isi Garasi Mobil!
-
Yamaha Mio GT Dimodif Jadi Serba Runcing, Bikin Garuk-Garuk Kepala