Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Palang pintu kereta api memang punya fungsi utama untuk mencegah kendaraan melintas saat ada kereta api hendak lewat.
Bagi mereka yang nekat menerobos palang kereta api justru malah bisa terancam keselamatannya, seperti yang satu ini.
Viral di media sosial, video yang memperlihatkan sebuah mobil yang diduga nekat menerobos palang pintu.
Akibatnya, mobil berjenis Toyota Avanza tersebut tersambar kereta, beruntung cuma moncong mobil tersebut yang rusak sementara bagian kabin penumpang mobil tersebut terlihat masih utuh.
Baca Juga
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo hari ini (13/1/2020). Akun tersebut menyebutkan bahwa insiden tersebut terjadi di Nganjuk, Jawa Timur.
Yang menjadi masalah adalah, tak semua daerah di tanah air mempunyai palang pintu di sekitar perlintasan kereta api.
Oleh karena itu, penting untuk menjaga jarak kendaraan agar tak terlalu dekat dengan rel kereta.
Beberapa warganet berujar bahwa mobil tersebut mungkin mati lantaran terlalu dekat dengan rel kereta yang mampu menimbulkan medan magnet.
"Mungkinn mesinnya mati karena lintasan kereta ada medan elektromagnetik yg bikin mesin gabisa nyala, CMIIW." tulis salah seorang warganet bernama @ridhwandh**.
Namun dikutip dari Turn Back Hoax, penyebab mesin mobil mati di sekitar rel kereta bukanlah karena magnet.
"Mesin mobil bisa mati di mana saja. Data dari Federal Railroad Association (FRA) di Amerika menunjukkan bahwa hanya ada 320 kali insiden dan hanya 6 kali yang mobil tidak bisa dinyalakan. Dari beberapa faktor penyebab mobil kecelakaan kendaraan mobil dengan kereta tersebut, ada beberapa hal lumrah penyebab mobil mati di atas rel kereta api.
Pertama, adanya problem pada mesin secara mekanikal. Kedua, mesin tidak menyala lantaran pengemudinya panik saat menyalakan kendaraan. Dan, ketiga, kendaraan terjebak di tengah-tengah rel dan tidak bisa melewati rel." tulis situs tersebut.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Usai Libur Tahun Baru, Perawatan Apa Saja yang Diperlukan untuk Mobil?
-
Toyota Masih Rajai Pasar Mobil Indonesia