Jum'at, 19 April 2024
Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal : Rabu, 13 November 2019 | 19:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Pabrikan mobil sport mewah asal Prancis, Bugatti sempat memperkenalkan mobil termahalnya di ajang Ganeva Motor Show bulan Maret lalu.

Mobil yang bernama Bugatti LVN (La Voiture Noire) tersebut dibanderol dengan harga sekitar Rp 262,7 miliar.

Beragam spekulasi pun beredar terkait siapa yang akan jadi pemilik dari mobil ini.

Media pun sempat dibuat ramai oleh pangeran dari Arab Saudi, Badr bin Saud yang dikenal di media sosial Instagram dengan akun bernama @b14. Dalam akun Instagramnya, ia sempat mengunggah gambar dari mobil termewah tersebut.

Ia pun sempat dikabarkan bakal menjadi pemilik dari mobil mewah tersebut.

Pangeran Arab Saudi dan mobil termahal di dunia. (Instagram)

Walaupun demikian, dikutip dari Autoevolution, rupanya hal tersebut cuma masih rumor.

Hal ini didasarkan dengan keputusan dari pabrikan Prancis tersebut untuk tidak akan memproduksi mobil tersebut hingga selesai sebelum tahun 2022.

Walaupun hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa pangeran tersebut bisa saja bakal benar-benar memboyong mobil ini di waktu yang akan datang.

Sebelumnya, pemain sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo juga sempat dikabarkan telah membeli mobil tersebut, menambah panjang rumor mengenai siapa pemilik dari mobil ini.

Autoevolution juga memperkirakan bahwa gambar tersebut diambil pada bulan Juni di sebuah ajang Chantilly Arts & Elegance Richard Mille 2019.

 

BACA SELANJUTNYA

Apa Saja Pantangan untuk Pengguna Mobil Matic CVT?