Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Sejak isu mobil nasional, Esemka selalu jadi topik hangat warganet. Teranyar, mobil pikap Esemka Bima yang baru saja meluncur dianggap menjiplak mobil China Changan Star. Bosan dengan cibiran tersebut, Esemka pun mencoba menjangkau warganet dengan mengajak untuk merancang mobil sport.
Selain mobil pikap Esemka Bima yang dianggap menjiplak (desain) mobil pikap Changan Star, mobil SUV Esemka Garuda 1 juga dianggap mirip dengan mobil China Foday F22.
Melalui jejaring Instagram, akun resmi @esemka_official pun mengunggah gambar konsep mobil. Disebutkan itu adalah konsep mobil sport garapan warganet bernama @ganeshagegen.
"The concept of Esemka sport car. Sebuah rencana besar untuk mengakselerasi pasar Esemka agar dapat bersaing dengan produk otomotif dunia. Esemka akan memulai Project Sport Car yang rencanannya akan dirilis beberapa tahun ke depan," tulis di keterangan gambar.
Baca Juga
Dikatakan juga kalau proyek mobil sport ini juga sebagai langkah Esemka menepis anggapan menjiplak mobil China.
"Konsep desainer lokal ini bakal menepis semua anggapan masyarakat mengenai desain Esemka yang terkesan menduplikat produk yang sebelumnya telah ada,"
Terakhir Esemka juga mengajak warganet mengirimkan konsep mobil hingga awal tahun 2020 "Anda juga bisa mengirimkan konsep, baik itu (gambar) komputer atau handmade (gambar tangan) melalui direct message atau email yang tertera. Kontes ditutup 1 Januari 2020. Nama pemenang kontes akan menjadi second name product."
Sementara itu, unggahan @esemka_official itu pun ditanggapi beragam oleh warganet. Cukup banyak yang memberi saran untuk fokus ke produk yang sedang dan akan dijual, yaitu Esemka Bima dan Esemka Garuda 1.
"Usul dong, yang mobil SUV (Esemka Garuda 1) ada sunroof-nya," kata @soegieyoun.
"Nggak usah dulu lah ke mobil konsep. Esemka fokus ke Bima dan Garuda, terus berusaha bujuk induk semang untuk alih teknologi biar pabrik yang di Boyolali bisa lebih maju. Orang mobil Bima dan Garuda aja pembelinya belum tahu servis di mana. Coba untuk konsentrasi di layanan purna jual dan sales & service..." Tulis @mustopa.adjee.
"Saya pikir fokus sama kualitas dan pemasaran dan mobil yang digemari di Indonesia yaitu mobil keluarga." Ujar @heraykurniawan.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Kenapa Bugatti La Voiture Noire Sangat Mahal?
-
Berbakti Banget, Pasutri Ini Kirim Kado Mengejutkan ke Orang Tua
-
Viral Aksi Mekanik Cilik Bikin Terpukau, Warganet Angkat Topi
-
Pemotor Ditodong Sajam di Pom Bensin, Reaksi Petugas SPBU Ini Jadi Sorotan
-
Kocak Abis, Nemu Masker di Mobil Orang Ini Dikira Selingkuh, Kok Bisa?
-
Ini Mobil yang Dipakai Kakek Misterius Bagi-bagi Beras, Mobil Sport Cuy
-
Ada Usulan Hanya Pemakai Mobil Pribadi Saja yang Boleh Mudik, Setuju?
-
Aksi Kocak Tukang Parkir di Tengah Sepinya Pengunjung, Malah Bikin Prihatin
-
Reino Barack Tak Mau Lagi Koleksi Mobil Sport, Ini Alasannya
-
6 Inovasi Kocak Warga Indonesia di Dunia Otomotif, Kelewat Kreatif!