Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Presenter dan penyiar radio yang terkenal dengan kalimat "Sekuuut', Gofar Hilman alias Pergijauh sedang kebingugan memilih warna untuk mobil VW Golf MK1 lansiran tahun 1978.
Melalui jejaring Twitter, ia pun mengunggah foto mobil VW Golf MK1 yang akan segera dicat. Tapi jawaban warganet malah kasih saran nyeleneh.
Sudah bukan rahasia lagi kalau Gofar Hilman memang doyan mengoleksi mobil. Bahkan, tak sedikit mobil langka yang ada digarasi rumahnya.
Mobil Eropa, khususnya mobil Jerman seperti VW (Volkswagen) dan BMW adalah yang paling sering dibahas di vlog Sekutomotif di saluran YouTube pribadinya.
Baca Juga
Salah satu mobil unik yang dimiliki Gofar Hilman adalah sebuah VW Golf MK1 lansiran tahun 1978.
Melalui jejaring Twitter, ia pun mengunggah foto VW Golf MK1 yang kondisinya cukup berantakan. Terlihat dari warna bodi yang tidak senada serta bagian interior yang dilepas.
"Rahayu mau naik cat," tulis @pergijauh di jejaring Twitter bersama unggahan foto VW Golf MK1. Selain akan dicat, mobil tersebut juga akan dipasang body kit BBS orisinal dari Inggris.
Sebelumnya, mobil VW Golf MK1 yang diberi nama Rahayu oleh Gofar Hilman ini berwarna kuning.
Mungkin karena sudah bosan, ia pun hendak mengganti warna mobil klasik itu. Ia pun mencuit di jejaring Twitter "Untuk Rahayu VW Golf MK1 1978 ini kira-kira warna apa yang sekut?"
Gofar Hilman yang terkenal kocak ini pun, mendapat banyak saran nyeleneh dari warganet. Seperti apa?
Seperti akun @aditfikri yang menyahuti "Ijo angkot bogor bang," atau kata @dananwibowo yang memberi saran warna ungu "Ungu bengep dijilat setan bang,"
Ada juga warganet bernama @MghifariAr yang menyarankan warna "biru bonyok," dan @Elfanshafa yang memberi saran warna "Putih rengginang."
Dengan saran nyeleneh dari warganet, kira-kira Gofar Hilman bakal semakin bingung memilih warna untuk VW Golf MK1 miliknya atau tidak, ya?
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Tua-tua Makin Ganteng, Ini Dia Deretan Koleksi Mobil Gofar Hilman
-
Bukan Si Virus, Ini Satu-satunya Corona yang Mampu 'Lumpuhkan' Gofar Hilman
-
Bikin Gofar Hilman Bertanya-tanya, Iklan Mobil Bekas ini Bikin Salah Fokus
-
Beri Kode Ini di Unggahan Twitter, Gofar Hilman Mau Tambah Koleksi BMW?
-
Videonya Bareng Dua SPG Cantik Viral, Begini Kata Gofar Hilman
-
Dirusak Anjing, Harga Kacamata Gofar Hilman Bisa Buat Beli Vespa S
-
Cerita Ari Lasso, Mobil Pertamanya Ditarik Leasing Karena Tak Kuat Nyicil
-
Gofar Hilman Beri Tips Agar Bisa Boyong Dua Lambretta Sekaligus
-
Namanya Sering Dicatut Penjual Kendaraan Online, Ini Reaksi Gofar Hilman
-
Perluasan Ganjil Genap, Gofar Hilman: Nggak Masalah, Gue Punya Kapal Selam