Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Tantangan menjadi penjual mobil bekas, tak cuma soal tawar menawar harga. Seorang penjual mobil bekas ini, harus menghadapi pelanggan yang minta dicarikan mobil merek Datsun dalam kondisi baru, karena salah paham.
Melalui jejaring Facebook, warganet bernama Nirone Firdaus Iskandar, yang merupakan penjual mobil bekas membagikan gambar tangkapan layar, berisi percakapan antara dirinya dengan pelanggannya.
"Saya sebagai penjual mobil bekas rumahan merasa tercerahkan dengan buyers yang kadang lebih pintar dari saya... Kadang gemes pengen ngeladenin orang kayak gini tuh mbah," kata Nirone Firdaus Iskandar.
Pada percakapan tersebut, si pelanggan minta tolong dicarikan mobil Datsun Cross kondisi baru. Nirone pun menjawab "Di dealer Nissan banyak yang baru,"
Baca Juga
Seolah tak percaya, si calon pelanggan ini malah balik bertanya dan mengatakan "Emangnya kalau di dealer Nissan ada Datsun?"
Nirone pun menjelaskan kalau Datsun merupakan produk Nissan. Tapi si pelanggan malah menjawab "Datsun kan mobil China,"
Sebagai informasi, Datsun adalah merek mobil yang dimiliki oleh Nissan Motor Company. Nissan menggunakan merek Datsun untuk diekspor dari tahun 1958 hingga 1986.
Singkatnya, merek mobil Datsun berada di bawah perusahaan induk Nissan Motors.
Meski telah dijelaskan panjang lebar, si pelanggan tetap ngotot mengatakan kalau merek mobil Datsun dan Nissan itu berbeda.
Warganet pun ikut geregetan melihat percakapan tersebut dan turut memberikan komentar.
"Kalo geregetan, coba aja share Datsun jadul yang modelnya American Style, ntar percaya dah," kata Iksan Prima Anugrah.
"Nama lengkapnya Dat Sun-Go-Kong pergi ke barat mencari kitab suci bersama Biksu Tong Sam Chong." Ujar Ahmad Mustafid berkelakar.
Waduh, ternyata masih ada yang salah paham dengan merek mobil Datsun, ya. Padahal Nissan adalah perusahaan induk merek Datsun, yang sama-sama berasal dari Jepang.
Terkini
- Mobil Listrik Polytron Mulai Diproduksi di Purwakarta, Terapkan Standar Tinggi
- Bedah Spesifikasi Mitsubishi Destinator: SUV 7-Penumpang Baru dengan Mesin Turbo dan Fitur Melimpah
- Vinfast Akan Luncurkan Mobil Khusus untuk Indonesia di GIIAS 2025
- Xpeng Resmi Produksi Mobil di Purwakarta, Pertama di luar China
- Keren dan Canggih, Ini AION UT Calon Penantang Wuling Cloud di Indonesia
- Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
- Vinfast VF6 Diluncurkan, SUV Listrik Terbaru dari Vietnam
- TGRI Jaga Asa Juara Nasional Bersama Agya GR Sport di Autokhana Kejurnas Slalom 2025
- Perang Harga Mobil Listrik China yang Dipicu BYD Mulai Berikan Dampak Negatif
- Arista Group Tambah Jaringan SPKLU Ultra Fast Charging Permudah Pemilik Kendaraan Listrik
Berita Terkait
-
Mobil Listrik Polytron Mulai Diproduksi di Purwakarta, Terapkan Standar Tinggi
-
Vinfast Akan Luncurkan Mobil Khusus untuk Indonesia di GIIAS 2025
-
Xpeng Resmi Produksi Mobil di Purwakarta, Pertama di luar China
-
Keren dan Canggih, Ini AION UT Calon Penantang Wuling Cloud di Indonesia
-
Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
-
Vinfast VF6 Diluncurkan, SUV Listrik Terbaru dari Vietnam
-
Perang Harga Mobil Listrik China yang Dipicu BYD Mulai Berikan Dampak Negatif
-
Dua Koleksi Mobil Mewah Deddy Corbuzier dengan Total Harta Kekayaan Rp 953 Miliar
-
Polytron Buka Dealer Mobil Listrik Perdana, TV dan Kulkas Ikut Dijual di Dalamnya
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama