Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Insiden kecelakaan tak hanya memakan korban tapi juga menyebabkan trauma dan merugikan finansial. Menariknya, hal itu tidak berlaku dengan dua orang wanita asal Malaysia dan India kali ini.
Keduanya diketahui bernama Aniah (Malaysia) dan Loges (India). Singkat cerita, dalam kondisi jalanan yang tidak terlalu padat, Aniah mengantuk dan menabrak mobil Almera milik Loges sampai ringsek.
Kisahnya tersebut kemudian dibagikan lewat media sosial Facebook dan menyedot perhatian publik. Apalagi, kecelakaan itu bukan kecelakaan biasa.
Ya, setelah menabrak mobil, Aniah mencoba untuk meminta maaf kepada korban. Untungnya, korban tersebut memaklumi kecelakaan itu mengingat saat itu hari pertama Ramadan.
Baca Juga
Tak cukup sampai di situ, Loges kemudian meminta Aniah pulang dan segera lapor ke polisi agar tetap bisa berbuka puasa pada waktunya. Aniah pun kemudian meminta maaf kepada korban lewat SMS.
Tapi tak disangka, Loges kembali membuatnya tersentuh karena ucapan "Selamat Berbuka Puasa". Benar-benar potret toleransi yang patut ditiru, beda dengan kecelakaan lainnya yang mungkin berakhir dengan keributan.
Persahabatan antar dua orang yang terlibat dalam kecelakaan lalu lintas tersebut pun makin terbukti dengan balasan Loges dalam unggahan Aniah.
Dalam tulisannya, wanita India itu merasa terkesan dengan sikap Aniah yang langsung meminta maaf setelah menabrak mobilnya. Kini, meski kendaraannya ringsek, keduanya memilih menjadi sahabat baik.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Tekanan Angin Ban Mobil: Jangan Diabaikan, Efeknya Ngeri!
-
Honda Astrea Prima Reborn Hadir Di Malaysia, Harganya Tak Sampai Rp 20 Juta
-
Honda CBR150R Livery MotoGP Akhirnya Resmi Dirilis di Malaysia, Beda Harga di Indonesia Segini
-
Teknik Ampuh Pengereman Motor Agar Terhindar dari Kecelakaan, Boleh Dicoba Nih!
-
Motoran Gunakan Honda CRF150L, Hengky Kurniawan Malah Dapat Nasib Nahas
-
Ngeri Pemotor di Sulawesi Nyaris Tercebur Sungai, Jembatan Jadi Sorotan
-
4 Fakta Angkot Terobos Palang Pintu dan Ditabrak Kereta Api di Medan, Ngeri
-
Niatnya Ngetes Diam-Diam, Mobil Prototipe yang Ini Malah Alami Kecelakan
-
Biar Makin Tahu, Begini Sejarah Awal Zebra Cross
-
Kenali Fitur Keselamatan Pajero Sport, Mobil yang Dipakai Vanessa Angel