Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Insiden yang bikin geleng-geleng kepala baru saja terjadi di Cirebon. Seorang pria berniat bunuh diri, tapi malah menimpa sebuah mobil dan gagal melancarkan aksinya.
Kabar itu awalnya dibagikan akun Facebook Dimas S. Widhi pada Sabtu (4/5). Tak pelak, insiden tersebut menggegerkan warga setempat.
Pria yang tidak diketahui identitasnya konon loncat dari lantai tiga sebuah pusat perbelanjaan. Alih-alih kehilangan nyawa, pria berkaus merah malah menimpa sebuah mobil berwarna silver sampai kaca depan kendaraan tersebut pecah.
Diketahui mobil itu milik seorang ibu yang kebetulan tante dari Dimas S. Widhi. Sejumlah warga pun langsung berkerumun di lokasi kejadian untuk melihat kondisi pelaku bunuh diri.
Baca Juga
Bak memiliki sembilan nyawa, pria yang berniat bunuh diri selamat dan tertunduk di dalam mobil. Beberapa orang yang turut mengabadikan momen berusaha untuk sempat mengajak bicara pria itu. Tapi, ia malah menunjukkan ekspresi melongo dan melontarkan jawaban tidak masuk akal.
"Saya nggak bakal lari, sumpah demi Allah. Jiwa dan raga saya untuk Allah," kata pria itu.
"Kenapa lompat mas?" tanya seorang warga.
"Allah yang minta," timpal pelaku bunuh diri.
Sesaat setelah itu, pria nekat tersebut terus melafalkan kalimat tahlil. Sementara pemilik mobil dan beberapa orang kebingungan tidak ada yang berani membuka mobil.
Bikin geger, aksi pria di Cirebon yang berencana bunuh diri itu menyedot perhatian warganet. Banyak dari mereka yang malah memberikan sindiran seperti berikut.
"Avenger baru dia," komen Anbiya Minindra.
"Nyesel dah, bunuh diri nggak jadi malah harus ganti rugi kerusakan," tulis Renthza Fajar Wahyudi.
Selengkapnya, ini dia videonnya
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Deretan Kisah Pilu Ojol Saat Orderan Sepi, Kena Usir Sampai Bunuh Diri
-
Surat Lengkap dan Pakai Helm, Pemotor Ini Tetap Ditilang di Cirebon
-
Biar Laris Manis, Dealer Suzuki Cirebon Rombak Carry Pick Up Jadi Macho
-
Remaja Gowa Bunuh Diri, Surat Wasiatnya Singgung Motor Yang Ditahan Polisi
-
Aksi Heroik Ojol Selamatkan Wanita Yang Akan Bunuh Diri