Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Dalam ajang pentas industri otomotif Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 yang digelar di Jakarta International Expo (JIExpo) di Kemayoran, Jakarta, Hall D menyuguhkan berbagai produk menggiurkan. Mulai Batmobile, Ford Mustang, Ford Shelby, sampai berbagai tunggangan kategori jip. Termasuk di antaranya adalah All New Suzuki Jimny yang bertengger di panggung Suzuki.
Berwarna kuning kehijauan nan cerah, tampak para pengunjung meluangkan waktu menikmati tampilan garangnya. Tak heran, mengingat Suzuki Jimny memiliki nama legendaris di Tanah Air. Negara kita memproduksi model Suzuki Katana kurun 1988 hingga 2005.
Dan Shuji Oishi, Managing Officer Suzuki Motor Corporation, juga memberikan sinyal bahwa produk legendaris All New Suzuki Jimny ini bakal digarap di Indonesia. Demikian dikutip dari kantor berita Antara, Jumat (27/4/2019).
Ia bahkan menyatakan bahwa Indonesia bakal mendapatkan kesempatan terlebih dahulu untuk menggarapnya, dibandingkan India.
Baca Juga
"Indonesia dahulu, karena dahulu Katana dibuat di Indonesia, itu alasannya. Kami masih terus negosiasi," tandas Shuji Oishi yang belum bisa memastikan kapan rencana produksi All New Jimny di Tanah Air akan direalisasikan.
Namun, Shuji Oishi menyatakan pula bahwa peluang memproduksi All New Jimny terbuka lebar bagi pabrik di negara kita, karena model ini menggunakan mesin sama dengan Suzuki Ertiga, yang menjadi salah satu andalan penjualan Suzuki di Indonesia.
"Mesinnya sama dengan yang digunakan untuk Ertiga, dan New Carry. Jadi sangat terbuka peluang ini," ujar Shuji Oishi lebih lanjut.
Sebagai catatan, sampai kini, Suzuki Jepang hanya memiliki kapasitas produksi 75 ribu unit Jimny per tahun guna memenuhi permintaan pasar global. Jika Suzuki Indonesia mampu memproduksi Jimny, maka bakal membuka peluang untuk memasarkannya ke pasar ekspor yang tidak tertangani Suzuki Jepang.
Suara.com/RR Ukirsari Manggalani.
Terkini
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
- Debut di IIMS 2025, Geely EX5 Andalkan Audio Berkualitas via Flyme Sound
- SPBU Shell Kehabisan BBM, Benarkah Mau Tutup?
- Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
- Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
- Astra Infra Toll Road Akan Ganti Kerugian Mobil Pecah Ban di Tol Cipali
- All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia
Berita Terkait
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Suzuki Pasang Target Kuasai 8,5 Persen Pasar Mobil Nasional, Tambah Investasi Rp 5 Triliun
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Suzuki Akan Luncurkan SUV Baru di Indonesia pada 2025
-
Walau Tak Dapat Tempat di Tim Pabrikan, Alex Rins Mengaku Tetap Senang Bisa Join LCR Honda, Ini Sebabnya
-
Ini Sebabnya Suzuki Tak Bisa Keluar dari MotoGP secara Sepihak, Efek Kawasaki Hengkang Beberapa Tahun Silam
-
Ramai Kabar Keluarnya Suzuki dari MotoGP, Manajer Joan Mir Mengaku Kaget dan Belum Dapat Tim Baru
-
Deretan Koleksi Motor Ariel Noah dari Motor Lawas Sampai Moge Ratusan Juta
-
Beda Jauh, Begini Perbandingan Motor MotoGP 2022 dengan Motor Jalanan Biasa
-
Iklan Lawas Motor Suzuki Bikin Gagal Fokus, Motor Dipakai untuk Sirkus?