Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Meski sudah sering diingatkan kalau berbahaya, masih banyak orang yang berkendara sambil bermain handphone. Untuk mencegah hal itu, kepolisian Thames Valley & Hampshire kemudian meluncurkan rambu-rambu pendeteksi canggih.
Dikutip dari laman bbc.com, rambu-rambu tersebut nantinya akan berkedip saat melihat pengendara mobil yang bermain handphone sambil berkendara. Namun begitu, alat tersebut belum bisa menentukan pengemudi atau penumpang yang menggunakan handphone.
Menurut pihak kepolisian, teknologi ini tidak hanya digunakan untuk alat ketertiban tapi juga untuk mendidik pengendara dan mengidentifikasi hotspot yang berbahaya.
Dalam proses penciptaannya, Thames Valley & Hampshire menggandeng Westcotec Ltd. Sementara untuk kegunaannya, telah diuji coba di Norfolk sejak tahun 2018.
Baca Juga
Cara kerjannya pun mudah, rambu-rambu tersebut akan mengambil sinya 2G, 3G dan 4G dari ponsel mengendara. Setelah menemukannya, alat akan berkedip dan mengingatkan pengendara yang mungkin sedang melakukan panggilan, mengirim pesan atau bermain internet sambil berkendara.
Untuk yang akan datang, ada dua rambu-rambu yang akan ditempatkan di Oxfordshire dan di lokasi sekitar Thames Valley & Hampshire. Sementara untuk biaya pemasangannya mencapai 6.000 poundsterling atau sekitar Rp 109,9 juta.
Sekadar tambahan informasi, di Inggris kecelakaan akibat kelalaian pengemudi yang bermain handphone cukup tinggi. Alhasil, pengemudi yang ketahuan bermain handphone sambil berkendara akan didenda Rp 3,6 juta plus enam poin kesalahan dalam lisensi berkendara mereka.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Langgar Marka, Bus Berpelat Kuning Nyaris Bikin Celaka Pemobil
-
Heboh, Video Pria Banting Motor dan Handphone di Depan Kekasihnya
-
Bikin Mikir Keras, Rambu Lalu Lintas di Jalan Ini Bisa Sebabkan Kecelakaan
-
Gegara Orderan Fiktif Sejuta Rupiah, Abang Ojol Linglung Nahan Tangis
-
Ngamuk Sampai Kekasihnya Jatuh dari Motor, Cowok Ini Langsung Kualat
-
Bolehkah Belok Kiri di Perempatan yang Tak Punya Rambu 'Kiri Jalan Terus'?
-
Pahami Arti Marka Jalan Untuk Kurangi Kecelakaan, Ini Artinya