Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Kabar baru datang dari salah satu pereli terbaik Indonesia, Rifat Sungkar. Ia melakukan sayembara untuk mencari mantan alias bekas mobil balapnya yang bermerek Mitsubishi Lancer Evolution III.
Informasi tersebut diperoleh dari unggahan Rifat Sungkar dalam akun Facebooknya pada Rabu (20/3). Suami dari aktris Sissy Priscillia itu menginginkan mobil itu kembali. Barang siapa yang berhasil menemukannya, bisa langsung menghubunginya.
"Teman-teman FB, siapa tau ada yang pernah tau mantan mobil saya ini ada dimana, tolong DM or email sayang di rifat236@yahoo.com yaahh...Thank you so much," tulis Rifat Sungkar.
Unggahan pereli Indonesia itu langsung dibagikan oleh jejaring instagram @otorally. Di sanalah kemudian disebutkan sejarah dari Mitsubishi Lancer Evolution III yang sudah lama dilego.
Baca Juga
Mobil itu ternyata sudah berpindah tangan beberapa kali. Mobil yang pernah dipakai bersama Maman Aruman dalam ajang WRC 1997. Setelah itu di awal tahun 2000-an, mobil dibeli Bobby asal Medan kemudian pindah tangan ke Firman Boy dari Bogor.
Namun, seiring berjalannya waktu kabar tentang mobil itu seolah menghilang. Rifat Sungkar ingin mendapatkan mobil itu kembali dalam kondisi dan keadaan apapun.
Netizen yang melihat 'sayembara' itu langsung memberikan respons positif. Mereka siap menghubungi Rifat Sungkar kalau sampai berhasil menemukan Mitsubishi Lancer Evolution III.
"Oke mas nanti kalau ada info saya DM," tulis Andika Hadi Saputra.
"Asssyaaappp," komen Iwan Sunaryoman.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Pria ini Bikin Sayembara Hirup Knalpot 15 Menit, Hadiahnya Rp 100 Juta!
-
Kocak, Terobsesi Jadi Pereli, Pria Ini Gunakan Kaleng Minuman Bersoda
-
Wow, Bodi Mobil Reli Ini Diperbaiki Cuma Pakai Lakban
-
Sissy Prescillia Naik Tesla Model X, Netizen Heboh
-
Sayembara Mobil Mercedes-Benz yang Hilang, Berhadiah Rp 4 Miliar