Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Mendengar nama Porsche, tentu ingatan kita akan langsung mengarah ke produsen mobil sport asal Jerman, dengan lini produk seperti Porsce 911 atau Porsche Cayenne, misalnya.
Tapi, seorang seniman asal Austria, sukses mengubah citra tersebut, dengan membuat 'mobil Porsche' yang paling lambat di dunia. Seperti apa?
Seniman asal Austria, Hannes Langeder lah, yang bertanggung jawab atas 'mobil Porsche' yang paling lambat di dunia. Lalu, kenapa bis disebut paling lambat di dunia?
Karena, 'mobil Porsche' karya Hannes Langeder ini tidak menggunakan mesin mobil, melainkan menggunakan tenaga kayuhan, seperti sebuah sepeda, Sob.
Baca Juga
Melansir dari Auto Evolution, benda yang disebut sebagai 'mobil Porsche' paling lambat di dunia ini, dibuat dari pipa dan dikombinasikan dengan lakban, lho.
Hannes Langeder, mencontoh model dan sasis Porsche 911 GT3 RS dalam membuat 'mobil Porsche'. Dengan bobot hanya 99,63 kilogram, mobil tersebut ditutupi dengan lakban dengan warna emas yang begitu menyolok.
'Mobil Porsche' yang kemudian disebut sebagai Ferdinand GT3 RS ini, bisa kamu lihat secara langsung di Museum of Art di Linz, Austria.
Ferdinand GT3 RS ini, mengutip Top Gear Fandom, juga punya spesifikasi teknis yang bisa dibedah, Sob. Sebut saja, teanga maksimal 'mobil Porsche' ini yang hanya berada di angka 2 x 0,14 daya kuda, itu pun tergantung kemampuan si pengemudi.
Lalu kecepatan maksimal 'mobil Porsche' buatan Hannes Langeder ini adalah 12 kilometer per jam, dengan emisi karbon dioksida yang dikeluarkan dari napas si pengemudi, bukan dari knalpot. Ada-ada saja, ya.
Kalau kamu benar-benar seorang petrolhead, sepertinya perlu deh mencoba bagaimana sensasi 'mobil Porsche' paling lambat di dunia ini. Ya, untuk membandingkan dengan mobil Porsche sungguhan, mungkin?
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
-
Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Usai Libur Tahun Baru, Perawatan Apa Saja yang Diperlukan untuk Mobil?
-
Toyota Masih Rajai Pasar Mobil Indonesia