Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Menjadi sopir taksi tentu harus mengutamakan keselamatan penumpang, dengan mengemudi secara benar dan berhati-hati. Jangan seperti sopir taksi ugal-ugalan ini, yang membuat penumpangnya ketakutan dan nekat turun di tengah jalan tol.
Kejadian yang terekam dashcam sebuah mobil ini, terjadi di Singapura, tepatnya di Jalan Tol Benjamin Sheares Bridge. Video tersebut pun kemudian diunggah di jejaring Facebook oleh Daryl Goh.
Seperti dilansir Stomp, Jameel Mohamed yang merupakan saudara dari penumpang taksi yang ugal-ugalan itu mengatakan, ''Saudaraku yang menumpang taksi itu kaget dan sopir taksi terlihat linglung. Ketika sopir taksi perlahan menurunkan kecepatan, Ia pun keluar dari mobil, mengira sopir berhenti karena mengalami kecelakaan,''
Dari video yang terekam dashcam mobil di belakangnya itu, terlihat kalau mobil taksi berwarna biru itu terlihat melaju dengan kecepatan cukup tinggi, sampai pindah jalur sembarangan, Sob.
Baca Juga
Masih menurut Jameel Mohamed, ''Saudaraku itu sempat bilang ke sopir taksi untuk berhenti saja, jika ia tidak merasa cukup sehat untuk mengemudi, tapi sopir taksi hanya menengok ke belakang tanpa memberikan respons apa-apa,''
Beruntung, ketika penumpang taksi itu memutuskan untuk turun di tengah jalan tol, beberapa mobil di belakangnya juga menurunkan kecepatan, sehingga tidak terjadi insiden lain.
Selain itu, pemobil berwarna merah yang berada di lajur kanan pun menawarkan tumpangan kepada si penumpang taksi yang turun di tengah jalan tol.
Lebih lanjut, Comfort DelGro, perusahaan penyedia jasa taksi tersebut mengatakan kalau pengemudi sempat mengalami black out, saat mengemudikan mobil. Sopir sempat kaget ketika ia terbangun dan penumpang sudah tidak ada di mobil.
Pihak kepolisian setempat pun telah mengonfirmasi dan sedang melakukan investigasi lebih lanjut.
Sepertinya, sampai di sini ada terjadi salah paham antara sopir taksi dan penumpang yang ketakutan. Sopir taksi, dikabarkan sedang mencari pertolongan medis, bukan dengan sengaja membawa taksi dengan ugal-ugalan. Penumpang yang ketakutan tidak tahu, dan panik sehingga memutuskan untuk nekat turun di jalan tol.
Terkini
- Mobil Sering Kehujanan dan Jarang Dicuci, Apa Saja Efeknya?
- 4 Tips Menghilangkan Bekas Air pada Bodi Mobil, Awas Cat Rusak
- Tips setelah Ganti Kaca Film Mobil: Perlu Menunggu Berapa Lama Biar Kering?
- Apakah Mobil yang Sering Terjemur Bakal Kena Aki Tekor?
- 5 Ciri Oli CVT pada Mobil Harus Diganti, Jangan Sampai Telat
- Apa Saja Efek Memperbesar Ukuran Ban dan Velg pada Mobil?
- 5 Tanda Kurang Tekanan Angin pada Mobil
- Apa Saja Tanda Pengendara Mobil Harus Ganti Kampas Rem?
- Apa Saja Patokan Ban Mobil Harus Diganti?
- Tips Mobil Tetap Awet Walau Sering Nganggur
Berita Terkait
-
Viral Iringan-iringan Jenazah Rebutan Jalan dengan Mobil Ambulans, Lha Kok?
-
Sempat Diberhentikan, Mobil Ini Tiba-Tiba Tak Jadi Ditilang, Kenapa?
-
Geger Penumpang Mesum di Mobil, Sopir Taksi Lakukan Hal Ini
-
Video Pass The Brush Challenge Versi Lady Biker, Awas Jangan Salah Fokus
-
Mirip Polisi India, Cara Usir Balap Liar Ini Bikin Kocar-kacir Pemotor
-
Viral Warga Nekat Mudik Naik Kontainer Di Saat Wabah Corona, Ini VIdeonya
-
Kocak! Gerombolan Pemuda Disuruh Nyanyi Lagu Indonesia Raya, Ini Sebabnya
-
Video Anak Driver Ojol Nangis Saat Ditinggal Kerja Ayahnya, Sedih Lihatnya
-
Detik-detik Pemotor Nyaris Tertimpa Longsor di Jalan, Warga Teriak-teriak
-
Viral Ferrari Jadi Cantolan Kerupuk, Ternyata Istri Seorang Crazy Rich Nih