Sabtu, 04 Mei 2024
Angga Roni Priambodo : Kamis, 07 Maret 2019 | 19:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Ole Gunnar Solskjaer terbiasa menjadi pahlawan di menit-menit akhir saat aktif bermain untuk raksasa Inggris, Manchester United. Sering masuk di akhir pertandingan, penyerang berwajah bayi tersebut punya julukan Super Sub karena sering bikin gol-gol krusial di akhir pertandingan.

Kini setelah jadi pelatih pun, ia masih memberikan kontribusi serupa. Masuk menggantikan Jose Mourinho pada Desember 2018 silam, ia sukses memberikan keajaiban di kubu Manchester Merah yang sudah koyak di tangan Mourinho. 10 pertandingan tanpa kalah di Liga Inggris, yang terbaru, menyingkirkan Paris Saint Germain (PSG) secara dramatis di Liga Champions, Kamis (7/3) dini hari tadi.

Ayah tiga anak itu bisa disebut punya segalanya di dunia sepak bola, lalu bagaimana kehidupan mantan pelatih Molde itu di bidang otomotif? Layaknya pesepak bola dan pelatih di klub ternama dunia, ia punya lebih dari satu mobil mewah. Penasaran apa saja koleksi Ole Gunnar Solskjaer? 

1. Mercedes Benz AMG Series.

Mercedes Benz AMG Series.(Mercedes-benz.com)

Mobil sedan ini adalah salah satu seri super dari deretan mobil Mercedes Benz. Mobil mewah ini dapat mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 4,6 detik. Kecepatan maksimal mobil  yang mengusung 3.0-Liter V6 Biturbo Engine ini adalah 250 km/jam.

2. Porsche Sport Tourismo.

Porsche Sport Tourismo (Porsche.com)

Koleksi lain dari The Baby Faced Assassins adalah Porsche Sport Tourismo yang bunya desain unik. Mobil sport ini dapat melaju hingga 350 km/jam. Yang spesial, untuk melaju dari 0 hingga 100 km/jam hanya dibutuhkan waktu 3,4 detik. 

BACA SELANJUTNYA

Parkir Mobil Matic Aman dan Nyaman, Ini Tips Jitu Agar Transmisi Awet