Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Mobil elektrik masih dihantui isu keamanan dan sumber daya yang belum memadai. Tapi, terlepas dari kabar miring tersebut, produsen terus fokus mengembangkan mobil elektrik. Seperti Pininfarina yang baru saja memamerkan hypercar elektrik bernama Pininfarina Battista. Disebut, mobil yang diperkenalkan di Geneva Motor Show ini jadi hypercar elektrik paling ngebut di dunia, yang mampu menghasilkan tenaga luar biasa.
Hypercar, merupakan jenis mobil yang mengedepankan bodi yang dinamis serta mesin bertenaga agar bisa dipacu di kecepatan tinggi. Ya, hypercar memang menyasar pemobil yang gila kecepatan.
Beberapa hypercar yang sudah terkenal di dunia adalah McLaren F1, Bugatti Chiron atau Koenigsegg Agera RS. Mobil-mobil tersebut masih menggunakan bahan bakar konvensional untuk menghasilkan tenaga besar.
Tapi Pininfarina Battista yang diperkenalkan di Geneva Motor Show diklaim mampu menghasilkan tenaga sampai 1900 daya kuda! Sebuah angka yang sangat impresif, bukan?
Baca Juga
Melansir Electrek, Pininfarina Battista mampu mencapai kecepatan 300 kilometer per jam dalam waktu 12 detik saja. Automobili Pininfarina mengatakan kalau hypercar elektrik ini akan dipasarkan di Amerika Utara, Eropa, Timur Tengah hingga Asia.
Pininfarina Battista, paling cepat akan dijual pada 2020 dengan harga Rp 31 miliar. Hypercar asal Italia ini, akan menghadapi mobil Roadster Tesla dengan performa yang tidak jauh berbeda.
Hypercar elektrik, Pininfarina Battista tentu akan memberikan pengalaman baru mengemudikan mobil paling ngebut di dunia dengan mesin elektrik.
Tag
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Orang Ini Ganti Suara Klakson Mobil Tesla Menjadi Intro Film Dewasa, Kocak!
-
Sony Terjun ke Industri Otomotif dan Pamer Mobil Elektrik
-
Kenalan dengan Cybertruck, Kendaraan Tesla yang Jadi Bahan Olok-olokan
-
Punya Desain Unik, Mobil Lowo Ireng Dikritik Warganet Negeri Tetangga
-
Unik, Mobil Elektrik Ini Punya Kaki Layaknya Laba-Laba
-
Mobil Elektrik Garuda UNY, Minim Wacana Wujudnya Nyata
-
Alami Kecelakaan Sampai Remuk, Pemobil Tesla Selamat Berkat Fitur Ini
-
Jadi Vloger, Nico Rosberg Terkesima dengan Mobil Elektrik Audi E-Tron
-
Ikuti BMW dan Mercy, Toyota dan Suzuki Bersatu Kembangkan Mobil Elektrik
-
Mobil Tesla Ngegas Sendiri Sampai Nyemplung Ke Sungai, Kesurupan?