Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Di Jakarta, bus kota seperti Kopaja atau Metro Mini punya stigma bagi masyarakat ibukota. Mulai dari kendaraan yang sudah tidak layak karena asap hitam yang mengepul, sampai pengemudi yang ugal-ugalan. Aksi ugal-ugalan bus Kopaja, seperti masuk ke jalur Transjakarta pun sering terjadi.
Namun, ada kalanya bus berukuran sedang itu harus mengalah juga dengan kendaraan yang lebih kecil. Seperti yang baru terjadi di jalur Transjakarta, di Jalan Mangga Dua Raya, ketika bus Kopaja yang masuk jalur Transjakarta terpaksa mundur setelah berhadapan dengan angkutan umum atau angkot.
Melalui jejaring Instagram, akun @jktinfo mengunggah video yang dikirimkan oleh netizen @frisdika. Dalam video tersebut, terlihat dari kejauhan ada sebuah bus Kopaja yang berjalan mundur di jalur Transjakarta.
Tentu saja, banyak yang mengira kalau bus Kopaja ini terpaksa mundur, untuk menghindari polisi yang berjaga di ujung jalur Transjakarta. Tapi ternyata, setelah ditunggu beberapa saat, yang bikin bus Kopaja itu mundur adalah sebuah angkutan umum alias angkot.
Baca Juga
-
Mobil Masih Terbungkus Plastik, Hotman Paris Terjang Banjir Kelapa Gading
-
Mobil yang Digunakan Sandiaga Uno saat 'Jelajahi' Wonogiri, Torsinya Nonjok
-
Aksi Iseng Satpam Sekolah yang Susun Motor Sesuai Jenis dan Warna, Estetis!
-
Minta Dieditin Foto ke Warganet, Perempuan Ini Malah Dikerjain Honda
-
Usulan Motor Boleh Masuk Tol, Ini Kata Menteri PUPR
Perlahan tapi pasti, sebuah angkutan umum berhasil memaksa mundur bus Kopaja yang nekat masuk jalur Transjakarta dan melawan arus.
Sebetulnya, kedua pengemudi, baik bus Kopaja maupun angkutan umum atau angkot, sama-sama salah karena melaju di jalur Transjakarta atau busway, yang seharusnya hanya boleh dilalui oleh bus Transjakarta.
''Itu yg supir angkot bapaknya sendiri iya takutlah,'' tulis @deltabaruci.28.
''Pertempuran yg sangat sengit,... Dan akhirnya si kecil angkot memenangkan pertarungan.'' Kata @zamal.tumpil.
Wah, kalau ketathuan polisi yang sedang berjaga, mungkin bus Kopaja ini tidak sempat untuk mundur ya, Sob.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Potret Angkot Sultan, Modal Rp 4 Ribu Sudah Dapat Fasilitas Mewah
-
4 Fakta Angkot Terobos Palang Pintu dan Ditabrak Kereta Api di Medan, Ngeri
-
Viral Iringan-iringan Jenazah Rebutan Jalan dengan Mobil Ambulans, Lha Kok?
-
Keren! Angkot Jurusan Bekasi-Mekkah Hadir di Indonesia, Cobain Deh
-
Video Pass The Brush Challenge Versi Lady Biker, Awas Jangan Salah Fokus
-
Mirip Polisi India, Cara Usir Balap Liar Ini Bikin Kocar-kacir Pemotor
-
Viral Warga Nekat Mudik Naik Kontainer Di Saat Wabah Corona, Ini VIdeonya
-
Kocak! Gerombolan Pemuda Disuruh Nyanyi Lagu Indonesia Raya, Ini Sebabnya
-
Video Anak Driver Ojol Nangis Saat Ditinggal Kerja Ayahnya, Sedih Lihatnya
-
Bak Tempat Dugem Berjalan, Ridwan Hanif Pamerkan Angkot Anti Mainstream